Categories: MEGAPOLITAN

Rawan Geng Motor, Pemkot Depok Berlakukan Jam Malam bagi Pelajar

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Pendidikan (Disdik) mengeluarkan surat edaran (SE) tentang penetapan jam malam bagi para pelajar. Pemberlakuan jam malam ini untuk mengantisipasi pelajar terlibat tawuran atau menjadi korban penusukan oleh geng motor.

“Sehubungan kondisi saat ini yang kurang kondusif (tawuran antar pelajar dan penusukan oleh gank motor) di wilayah Kota Depok dan sekitarnya, maka Dinas Pendidikan Kota Depok mengimbau satuan pendidik jenjang SMP di Kota Depok dapat melakukan tindakan pencegahan dengan membuat surat imbauan kepada siswa siswinya untuk tidak keluar rumah diatas pukul 20.00 WIB,” kata Kepala Disdik Kota Depok Wijayanto, dalam surat edarannya, dikutip Jumat (07/10/2022).

Surat imbauan bernomor 005/12459/X/Pemb.SMP/2022 tertanggal 6 Oktober 2022 ini diharapkan menjadi landasan bagi pelajar untuk tidak keluar rumah diatas pukul 20.00.

Imbauan tersebut merupakan bagian dari upaya Disdik Kota Depok untuk mengantisipasi pelajar terlibat ataupun menjadi korban kejahatan.

Untuk itu, diharapkan semua warga Satuan Pendidikan di Kota Depok agar mematuhui imbauan tersebut, dengan tetap berhati-hati dan waspada demi keselamatan bersama.

“Apabila terjadi sesuatu hal yang merugikan banyak pihak disebabkan kelalaian Satuan Pendidikan, akan dilakukan peninjauan ulang Ijin Operasional Sekolah tersebut (swasta),” ungkap Wijayanto.

Recent Posts

Kemenag Gelar Festival Majelis Taklim 2025, Ada Lima yang Dilombakan!

MONITOR, Jakarta - Direktorat Penerangan Agama Islam Kemenag menggelar Festival Majelis Taklim Indonesia 2025. Festival…

3 jam yang lalu

Kukuhkan 177 Lulusan, Institut Nalanda Perkuat Komitmen pada Pendidikan Multikultural

MONITOR, Jakarta - Institut Nalanda mengukuhkan 177 lulusan dalam Wisuda Sarjana dan Pascasarjana Tahun 2025…

4 jam yang lalu

Kemenperin Gandeng MediaWave Sediakan Teknologi AI untuk IKM

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mempercepat transformasi digital bagi pelaku Industri Kecil dan Menengah…

5 jam yang lalu

Daftar Lengkap Pemenang Lomba Semarak Kongres Rohis Nasional 2025

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama mengumumkan daftar pemenang Lomba Semarak Kongres…

6 jam yang lalu

Ulama Kalimantan Tekankan Standarisasi Kitab Kuning, Sertifikasi Guru dan Arah Kebijakan Ditjen Pesantren

MONITOR, Banjarmasin - Agenda penguatan mutu pesantren memasuki fase penting setelah pemerintah menyiapkan pembentukan Direktorat…

10 jam yang lalu

Peran Aktif Puan di Forum MIKTA Perkuat Diplomasi dan Isu Kemanusiaan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Pengamat hubungan internasional Universitas Indonesia (UI), Shofwan Al Banna Choiruzzad mengapresiasi peran…

18 jam yang lalu