Categories: MEGAPOLITAN

Atasi Dampak Covid-19, Wali Kota Depok Beberkan Sejumlah Strategi

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok telah menyusun beberapa arah kebijakan pembangunan ekonomi. Kebijakan ini disusun dengan harapan dapat mengatasi dampak dari pandemi Covid-19 dan ekonomi pulih kembali.

“Arah kebijakan pembangunan ekonomi yang akan ditempuh seperti menurunkan angka pengangguran dan kemiskinan, serta meningkatkan daya beli masyarakat,” kata Wali Kota Depok, Mohammad Idris usai menjadi inspektur upacara HUT ke-77 RI di Lapangan Balai Kota Depok, Rabu (17/08/2022).

“Melalui penyelesaian mismatch kebutuhan dunia kerja dan dunia pendidikan, meningkatkan kualitas tenaga kerja yang berorientasi pada penciptaan wirausaha baru, transformasi digital UMKM dan perluasan pendayagunaan tenaga kerja lokal dan lain-lain,” sambungnya.

Kemudian, lanjut Idris, kebijakan lainnya adalah perbaikan infrastruktur ekonomi kota, sistem dan jaringan distribusi barang. Selanjutnya, pengembangan pasar dalam dan luar negeri.

“Kami juga memiliki strategi kebijakan yaitu menciptakan iklim investasi yang terbuka dan efisien melalui kemudahan layanan perijinan dan non perijinan berbasis layanan digital, serta mengembangkan pusat-pusat pertumbuhan baru,” ungkapnya.

Terakhir, kebijakan Pemkot yaitu mengoptimalkan penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan sumber pendanaan lain, serta kerja sama pembangunan melalui pendanaan dari APBN, APBD Provinsi, Corporate Social Responsibility (CSR), Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kemitraan dan pemanfaatan aset daerah. Termasuk, pembangunan BUMD Kota Depok.

“Tantangan yang menguras begitu banyak energi selama kurang lebih dua tahun ini, tidak menyurutkan optimisme dan motivasi pemerintah daerah, untuk mengerahkan segenap sumber daya guna memenuhi target dan tujuan dalam mensejahterakan masyarakat. Mudah-mudahan kebijakan ini bisa sejalan dengan baik,” tutupnya.

Recent Posts

DPR Nilai Pro Kontra KUHP Baru Bukti Masyarakat Responsif

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Nasir Djamil merespons positif adanya Pro dan…

2 jam yang lalu

Kemenag: Nikah Tak Dicatat Persulit Urus Akta Kelahiran hingga Paspor

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) dan Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) mengampanyekan pentingnya pencatatan…

4 jam yang lalu

Pemulihan Jaringan di Aceh Capai 99 Persen, Wamen Komdigi: Terus Dipantau

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Nezar Patria menyampaikan bahwa pemulihan infrastruktur digital…

5 jam yang lalu

75 Persen Masjid di Indonesia Perlu Perbaikan Sistem Akustik

MONITOR, Jakarta Selatan - Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla menyebut sekitar 75…

6 jam yang lalu

DPR Dukung Perikanan Budi Daya Jadi Pilar Swasembada Pangan Nasional

MONITOR, Jakarta - Komisi IV DPR RI menegaskan komitmennya mendukung penguatan sektor perikanan budi daya…

10 jam yang lalu

UIN Bandung Jadi Jurusan Hukum PTKIN Terbaik Versi THE WUR

MONITOR, Jakarta - Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Sunan Gunung Djati…

13 jam yang lalu