Categories: HANKAM

TNI Kibarkan Bendera Merah Putih di Ujung Perbatasan

MONITOR, Keerom – Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan RI ke-77 tanggal 17 Agustus 2022, personel Satgas Yonif 126/KC Pos Somografi menggelar pengibaran bendera Merah Putih di Kampung Somografi, Distrik Web, Kabupaten Keerom.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, dalam rilis tertulisnya di Distrik Senggi, Papua, Senin (15/08/2022).

“Tujuan kegiatan ini untuk menanamkan nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme, serta mengenang sejarah dan jasa-jasa para pahlawan dengan mengibarkan bendera Merah Putih,” ujar Dansatgas.

Sementara itu, Kepala Kampung Somografi Amos Sam (61) menyampaikan rasa bangga serta ucapan terima kasih kepada Satgas Pamtas Yonif 126/KC yang sudah menggelar kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini sangat baik untuk menumbuhkan jiwa kebangsaan yang tinggi dalam diri masyarakat,” ucapnya.

Recent Posts

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

8 jam yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

10 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

11 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

11 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

11 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

13 jam yang lalu