Categories: MEGAPOLITAN

Tujuh Bulanan Tersangka, Bendahara Damkar Depok Kini Ditahan

MONITOR, Depok – Salah satu tersangka kasus dugaan korupsi pada Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok, inisial A akhirnya ditahan penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Depok setelah ditetapkan pada Desember 2021 lalu.

Kepala Seksi Intelijen Kejari Depok Andi Rio Rahmat Rahmatu mengatakan, penahanan terhadap A yang merupakan Bendahara Pengeluaran Pembantu di Dinas Damkar Depok tersebut dilakukan berdasarkan surat perintah Nomor: Print-67/M.2.20/Fd.2/08/2022.

Penahanan dilakukan di Rutan Kelas I Depok mulai tanggal 10 hingga 29 Agustus 2022.

“Tersangka A dilakukan penahanan oleh tim penyidik Kejaksaan Negeri Depok sejak tanggal 10 hingga 29 Agustus 2022,” kata Andi Rio dalam siaran pers-nya kepada MONITOR, dikutip Kamis (11/08/2022).

Penahanan terhadap tersangka A tersebut dilakukan lantaran dikhawatirkan akan melarikan diri dan menghilangkan bukti.

“Tersangka A ini disangkakan melanggar Pasal 2 ayat (1), Pasal 3, Pasal 8 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999, tentang pemberantasan tindak pidana korupsi,” ungkapnya.

Recent Posts

Pertamina Dengan KNOC dan ExxonMobil Jalin Kerjasama Kembangkan CCS

MONITOR, Jakarta - Sejalan dengan komitmen untuk menjalankan program penurunan karbon, Pertamina bangun kerjasama strategis…

1 jam yang lalu

14 Tahun Menanti, Sajeriah Jemaah Haji Tunanetra Wujudkan Mimpi ke Tanah Suci

MONITOR, Jakarta - Mata boleh gelap tapi hatinya bersinar. Fisik memang tak sempurna tapi semangatnya…

3 jam yang lalu

PT Pertamina Patra Niaga JBT Siagakan Pasokan Avtur Untuk Hajj Flight di Bandara Adi Soemarmo

MONITOR, Jateng - PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah menyiagakan pasokan Avtur untuk keberangkatan…

4 jam yang lalu

Dukung Umat Katolik Wilayah 3T, Menag Salurkan Bantuan Pendidikan dan Keagamaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meluncurkan "Program Strategis Menteri Agama bagi Masyarakat…

5 jam yang lalu

Ini Tujuh Peta Jalan Direktorat Pendidikan Agama Islam

MONITOR, Jakarta - Kemenag telah merampungkan peta jalan Direktorat Pendidikan Agama Islam (PAI) pada Ditjen…

7 jam yang lalu

Nurjanah Senang Berhaji Bersama Ibunda, Kagum Petugas Utamakan Lansia

MONITOR, Jakarta - Menunaikan ibadah haji adalah impian umat Islam. Apalagi, bisa berangkat bersama orang-orang…

9 jam yang lalu