Categories: PARLEMEN

Kasus Kematian Brigadir J, Puan: Polri Harus Bekerja Profesional

MONITOR, Jakarta – Kapolri telah mengumumkan mantan Kadiv Propram Polri Irjen Ferdy Sambo sebagai tersangka kasus pembunuhan Brigadir Yoshua Hutabarat, atau Brigadir J. Penetapan itu disampaikan Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada konferensi pers, Selasa (9/8/2022) petang.

Menanggapi kasus ini, Ketua DPR RI Puan Maharani meminta Polri untuk menuntaskan kasus penembakan Brigadir J secara transparan. Sebagaimana instruksi Presiden Joko Widodo, Puan pun meminta agar penanganan kasus Brigadir J ini tidak ditutup-tutupi.

“Ini menyangkut hilangnya nyawa seseorang, Polri harus bekerja profesional untuk menyelesaikan kasus ini, sekaligus menyelesaikan isu-isu liar yang sekarang beredar luas di masyarakat,” ucap Puan Maharani, Selasa (9/8/2022).

Lebih lanjut, Ketua DPP PDIP ini menegaskan, penyelesaian kasus ini harus dilakukan seadil-adilnya sesuai hukum yang berlaku.

“Dengan tuntasnya kasus ini, Polri dapat kembali fokus ke tugas pokok menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat sekaligus pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya.

Recent Posts

Rampak Bedug MAN 1 Pandeglang Jadi Bintang Penutup OMI Nasional di Tangerang

MONITOR, Tangerang - MAN 1 Pandeglang sukses mengharumkan nama Banten dengan tampil memukau sebagai pengisi…

40 menit yang lalu

Kementerian UMKM dan Kemendag Tegaskan Komitmen Perkuat Pelindungan UMKM

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) bersama Kementerian Perdagangan (Kemendag) menegaskan…

3 jam yang lalu

Menhaj Tegaskan Prinsip Pembagian Kuota Haji Reguler 2026 Berkeadilan dan Proporsional

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah RI Mochamad Irfan Yusuf menegaskan pembagian kuota haji…

4 jam yang lalu

Dukung Ketahanan Pangan, KKP Gencarkan Riset Terapan Perkuat Blue Food

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) optimistis pangan biru akan berkontribusi maksimal mendukung…

5 jam yang lalu

Seminar Internasional Kupas Peran Prabowo dalam Mendorong Solusi Dua Negara

MONITOR, Jakarta - Menindaklanjuti pidato Presiden Prabowo Subianto pada Sidang Umum ke-80 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)…

7 jam yang lalu

Guru Diwajibkan Rangkap Konselor, DPR: Sekolah Harus Tetap Punya Psikolog Profesional

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani menyambut baik kebijakan…

8 jam yang lalu