PARLEMEN

Dasco Wanti-wanti Kasus Hepatitis Tak Menjalar jadi Pandemi

MONITOR, Jakarta – Kemunculan kasus hepatitis akut di Indonesia membuat pimpinan DPR bereaksi. Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad meminta Kementerian Kesehatan untuk serius mengatasi penyakit misterius ini.

“Kita minta Kemenkes untuk lebih serius menangani masa ini,” ujar Dasco kepada awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, belum lama ini.

Politikus Gerindra ini mewanti-wanti agar kasus hepatitis akut yang menjangkiti anak-anak tidak menyebar luas sebagaimana kasus virus Corona (Covid-19).

“Mudah-mudahan hepatitis ini tidak seperti Covid-19 yang kemudian menjalar menjadi pandemi,” ucap Dasco.

Selain itu, Dasco juga meminta Komisi IX DPR untuk segera berkoordinasi dengan Kemenkes terkait penanganan kasus hepatitis misterius tersebut.

“DPR akan segera masuk masa sidang, kita akan segera minta Komisi IX DPR koordinasi dengan mitranya itu Kemenkes untuk mencari tahu sebab-sebab hal yang menimbulkan hepatitis ini,” pungkasnya.

Recent Posts

INTANI – IMP168 Kerjasama gandeng Forum Bumdes untuk Swasembada Pangan Berkelanjutan

MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…

2 jam yang lalu

Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul Melalui Program Rekrutmen Bersama BUMN 2025

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…

4 jam yang lalu

Dirjen PHU Ingatkan Petugas Haji Agar Hilangkan Ego Sektoral saat Bertugas

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…

6 jam yang lalu

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

12 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

14 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

16 jam yang lalu