HANKAM

Bakamla RI Patroli Amankan Kawasan Wisata Bahari Manado

MONITOR, Manado – Ditengah masyarakat Indonesia sedang merayakan lebaran Idul Fitri 1443 H, personel Bakamla RI Zona Tengah siaga penuh untuk melaksanakan patroli keamanan dan keselamatan laut kawasan destinasi wisata di perairan Manado, Selasa (3/5/2022). 

Kepala Kantor Kamla Zona Tengah sekaligus sebagai Dansatgas Operasi Manguni II TA 2022 Laksma Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas mengatakan sebagaimana diketahui tempat wisata bahari yang terkenal di Sulawesi Utara yaitu Pulau Bunaken, Pulau Siladen dan Pulau Naim begitupun juga tempat wisata pantai yang ada di Provinsi Sulawesi Utara.

Dikatakannya, kekayaan alam yang dimiliki  Sulawesi Utara seperti Bunaken merupakan salah satu tujuan obyek wisata yang terkenal terumbu karangnya, kemudian Pulau Siladen pesona Snorkeling sebagai pemandangan bawah laut dan Pulau Naim memberikan keindahan alam berupa pasir tengah laut yang hanya muncul di siang hari.  Tempat-tempat inilah yang menjadi tujuan utama wisata bahari bagi para wisatawan lokal dan wisatawan asing untuk mengisi hari libur lebaran. 

“Guna menjamin keamanan dan kenyamanan dalam berwisata, Bakamla RI turut serta amankan perairan Manado sebagai tempat destinasi wisata,” ujar Laksma Bakamla Hanarko Djodi. 

“Adapun unsur yang dilibatkan dalam patroli ini Catamaran 5-06 dan RHIB 87-02,” jelas Laksma Bakamla Hanarko Djodi.

Recent Posts

Komisi X DPR soal TNI Masuk Kampus, Bentuk Intervensi Kebebasan Akademik

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Bonnie Triyana turut menyoroti tindakan personel Tentara…

18 menit yang lalu

Dukung Dibuatnya TPF, DPR: Negara Harus Hadirkan Keadilan Bagi Eks Pemain Sirkus OCI Taman Safari

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR Gilang Dhielafararez mendorong agar kasus dugaan penganiayaan dan…

56 menit yang lalu

210.558 Jemaah Lunasi Biaya Haji Reguler, Tiga Provinsi Belum 100 Persen

MONITOR, Jakarta - Hari pertama tahap perpanjangan pelunasan, 1.199 jemaah reguler lunasi Biaya Perjalanan Ibadah…

3 jam yang lalu

Dirut LPDB: Penyaluran Dana Bergulir LPDB Patuh Regulasi

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…

3 jam yang lalu

Kementerian Imipas Laksanakan Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan

MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…

3 jam yang lalu

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

4 jam yang lalu