Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi marsudi
MONITOR, Jakarta – Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, harus memenuhi panggilan KPK untuk kedua kalinya. Pras, demikian panggilan akrab Ketua DPRD DKI ini, dipanggil KPK untuk dimintai keterangan terkait kemungkinaan adanya dugaan korupsi dalam penyelenggaraan Formula E.
“Saya memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) soal kasus dugaan korupsi di penyelenggaraan Formula E,” kata Prasetyo melalui Instagram pribadinya @prasetyoedimarsudi, Selasa (22/3/2022).
Pras mengakui, kalau panggilan kali ini merupakan kedua kalinya. Ia pun berjanji akan bertindak kooperatif dan membantu penyidik mengusut kasus dugaan korupsi Formula E tersebut.
“Sebagai warga negara dan pimpinan DPRD Provinsi DKI Jakarta, saya patuh, siap memberikan keterangan apa pun di persoalan Formula E ini,” ujarnya.
“Semoga keterangan yang saya dapat membantu penyidik dan membuat terang permasalahan Formula E di Jakarta,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto meresmikan Program Sekolah Rakyat (SR) di Banjarbaru, Kalimantan Selatan.…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI, Maman Imanul Haq, merespons tegas penetapan mantan…
MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama mengawal pemulihan layanan…
MONITOR, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan pentingnya kolaborasi…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan DPR akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama menyampaikan tiga usulan dalam Rapat Dewan Penyantun Lembaga Pengelola Dana…