INDUSTRI

Jokowi Harap Industri Otomotif Dalam Negeri Gaet Pasar Baru

MONITOR, Karawang – Presiden Joko Widodo mengapresiasi kesungguhan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia dalam memproduksi jutaan unit mobil. Apresiasi itu disampaikan Jokowi meninjau kegiatan produksi di PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia di Karawang, Jawa Barat, Selasa (15/2/2022) kemarin.

Dalam agenda itu, Jokowi melepas ekspor perdana mobil Toyota Fortuner ke Australia. Ekspor ke Australia merupakan langkah PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia mengambil peluang, menggaet pasar-pasar baru, di tengah pandemi Covid-19.

Diketahui, perusahaan ini telah mencatatkan volume ekspor sebesar dua juta unit mobil secara kumulatif.

“Ini membuktikan bahwa SDM-SDM Indonesia memiliki kualifikasi yang baik dalam memproduksi mobil. Sangat teliti, cermat, dan hati-hati karena ini menyangkut keselamatan orang,” ujar Jokowi di lokasi.

Jokowi menjelaskan, banyak komponen dan aksesoris di dalam mobil-mobil itu disuplai dari industri-industri UKM di Tanah Air.

“Saya senang juga bahwa kandungan lokalnya, TKDN-nya sudah lebih dari 75 persen. Banyak komponen dan aksesoris di dalam mobil-mobil itu disuplai dari industri-industri UKM kita. Dan ini menghidupkan usaha-usaha kecil yang ada di negara kita,” tukas Jokowi.

Recent Posts

Jemaah Dilarang Lakukan Penyembelihan Dam dan Kurban di RPH Kota Makkah

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi menerbitkan edaran yang melarang jemaah…

1 jam yang lalu

Pertamina Resmikan PLTS Atap Terbesarnya, Dorong Operasional Ramah Lingkungan

MONITOR, Balikpapan - PT Pertamina mendukung transisi energi melalui sinergi PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) dan…

3 jam yang lalu

Kementerian UMKM Berkomitmen Pererat Kemitraan Pengemudi dan Aplikator Ojek Online

MONITOR, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmen Kementerian…

5 jam yang lalu

DPR: Penulisan Sejarah Bangsa Hendaknya Terbuka Kepada Publik

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana menyoroti penggunaan istilah terminologi ‘sejarah…

8 jam yang lalu

Jasa Marga Bersama LPPOM MUI Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Bimbingan Teknis Sertifikasi Halal di Rest Area Travoy KM 379A

MONITOR, Semarang - Dalam rangka memperkuat pemberdayaan mitra binaan dan menjawab kebutuhan pengguna rest area…

8 jam yang lalu

Indonesia Darurat PHK, Puan Minta Pemerintah Respons Dengan Strategi Konkret

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah proaktif menanggapi fenomena pemutusan hubungan…

8 jam yang lalu