POLITIK

PPP DKI Anugerahi Anies Gelar Tokoh Persatuan dan Pembangunan Jakarta

MONITOR, Jakarta – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menganugerahkan gelar tokoh persatuan dan pembangunan Jakarta kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Penganugrahan diberikan oleh Sekertaris Wilayah PPP DKI Jakarta Najmi Mumtaza Rabbany alias Gus Najmi.

Menurut Gus, nama orang nomor satu di Ibu kota tersebut layak mendapat gelar tersebut, sebab PPP DKI melihat Anies mampu dan nyata bisa merawat persatuan dan pembangunan di Jakarta.

“Kalau ada orang baik yang sedang berjuang, kita tidak boleh tinggal diam, kita musti bantu. Kalau ada kebaikan yang kita rasakan, kita memiliki amanah untuk ikut membagikannya kepada khalayak yang lebih luas,” ujar Gus Najmi dalam keterangannya yang diterima MONITOR, Senin (31/1/2022).

Dikatakan dia, satu hal yang patut disyukuri, ketika berkumpul di sebuah wilayah yakni DKI Jakarta dibawah kepemimpinan Anies, yang sukses atas segala kerja dan kolaborasi bersama yang implementasi atas niat baik yang ingin membahagiakan warganya.

“Kalau kita lacak beberapa waktu lalu, di sektor kepentingan sipil dan politik, DKI Jakarta merupakan wilayah dengan indeks demokrasi tertinggi di Indonesia. Lalu di sektor kesehatan, di tengah krisis kesehatan yang menerpa Indonesia, DKI Jakarta menjadi pelopor dalam menggalakkan misi vaksinasi 100% dan penanganan cepat terhadap korban terdampak COVID-19,” terangnya.

Tak hanya itu, lanjut Gus Najmi, dari sektor olahraga, ibu kota sebentar lagi akan menyambut stadion baru Jakarta International Stadium (JIS), yang sudah dipastikan stadium bertaraf Internasional itu nantinya akan menjadi kebanggaan Indonesia, khususnya warga Jakarata.

“Yang cukup menyentuh untuk saya, di tengah kealpaan seorang pejabat publik yang memaksa seorang tuna rungu untuk berbicara, DKI Jakarta justru sibuk untuk membangun sarana dan infrastruktur yang ramah bagi warga difabel sehingga semua pihak dapat menikmati fasilitas publik tanpa terkecuali,” tegasnya.

Apakah kebaikan dan segala capaian yang telah kita nikmati hanya berhak dimonopoli dan dinikmati oleh kita warga Jakarta? Saya kira tidak. Kebaikan ini musti kita bagikan dan kita perbesar berkali-kali lipat. Kebaikan ini juga musti kita kawal dengan sehormat-hormatnya.

Atas capaian itu, PPP DKI Jakarta berkewajiban mendukung dan ikut menyebarluaskan kebaikan. Pembangunan yang kita nikmati tidak boleh hanya kita rasakan sendiri di Jakarta, melainkan harus kita sebarkan ke seluruh Indonesia, salah satu wujud implementasi dari sikap ini adalah kami akan selalu mendukung orang-orang baik yang selalu berupaya untuk membagiakan warganya.

“Oleh karenanya, sekali lagi saya katakan Pak Anies pantas untuk diberi gelar tokoh Persatuan dan Pembangunan DKI Jakarta,” pungkasnya.

Recent Posts

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

11 menit yang lalu

Sampaikan Duka Cita, Ketum Muhammadiyah Kenang saat Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Paus Fransiskus pada Senin…

21 menit yang lalu

Bakamla Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025

MONITOR, Batam - Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar…

41 menit yang lalu

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

4 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 184 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Usai Libur Paskah

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah…

4 jam yang lalu

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

7 jam yang lalu