SOSIAL

Akhiri Masa Tanggap Darurat, Gelora Gelar Doa Bersama Pengungsi Semeru

MONITOR, Lumajang – Partai Gelombang Rakyat (Gelora) bersama Blue Helmet menggelar acara tahlil dan doa bersama untuk korban erupsi Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur, di akhir masa tanggap darurat pada Kamis (16/12/2021). 

Tahlil dan doa bersama ini digelar di Posko Kolaborasi Relawan 2 Blue Helmet di Candipuro, Lumajang. Acara ini dihadiri 250an pengungsi erupsi Semeru. Doa bersama ini dipimpin tokoh ulama masyarakat setempat. 

Ketua Umum Partai Gelora yang juga Ketua Dewan Pembina Blue Helmet Anis Matta, berkesempatan hadiri secara virtual atau daring.  

Dalam sambutannya, Anis Matta mengatakan, Partai Gelora ikut berpartisipasi berkolaborasi bersama seluruh masyarakat untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terkena dampak dari erupsi Semeru ini. 

“Dan pada malam hari ini kita semuanya mengajak seluruh masyarakat untuk ikut berdoa bersama mudah-mudahan Allah SWT menerima saudara-saudara kita yang telah wafat dari erupsi ini di sisi-Nya dan mengampuni dosa-dosa mereka dan memasukkan mereka ke dalam surga Nya, juga saudara-saudara kita yang terluka dari bencana ini, segera disembuhkan,” kata Anis Matta, Kamis (16/12/2021) malam. 

Anis Matta secara khusus mengucapkan apresiasi yang mendalam kepada relawan kemanusiaan yang tergabung di Blue helmet karena kehadiran nyata mereka selama erupsi Semeru. 

“Mudah-mudahan kerja pimpinan dan relawan Blue Helmet menginspirasi seluruh masyarakat kita di seluruh Indonesia untuk mempertahankan semangat solidaritas kita semuanya. Makna persaudaraan kita sebagai bangsa teruji ketika kita sedang menghadapi musibah,” lanjut Anis Matta. 

Sementara Ketua Blue Helmet Jawa Timur Hasan Bashori mengatakan upaya yang dilakukan para relawan Blue Helmet hanya sebuah upaya kecil yang merupakan ekspresi kepedulian kemanusiaan. 

“Kita hanya salah satu bahu di antara bahu-bahu yang membantu meringankan korban bencana,” kata Hasan Bashori. 

Recent Posts

Menag Ingatkan Masyarakat untuk Tidak Terbawa Budaya Barat dalam Pernikahan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengingatkan masyarakat Indonesia untuk tidak terbawa arus…

9 jam yang lalu

DPR Tegaskan Sejarah Bangsa Tidak Boleh Dirombak tetapi Dimutakhirkan

MONITOR, Jakarta - Wacana penulisan ulang sejarah Indonesia akhir-akhir ini mencuat dan menuai perdebatan. Menanggapi…

11 jam yang lalu

MK Dinilai Bertransformasi Jadi Lembaga Ketiga Pembentuk UU

MONITOR, Jakarta - Langkah Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan adanya Pemilu tingkat nasional dan Pemilu lokal…

14 jam yang lalu

Kemenag Luncurkan Gerakan Sadar Pencatatan Nikah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) meluncurkan Gerakan Sadar (Gas) Pencatatan Nikah dalam rangkaian kegiatan…

18 jam yang lalu

Prajurit TNI Lumpuhkan Tokoh OPM Enos Tipagau di Intan Jaya

MONITOR, Jakarta - Dalam suatu operasi terukur yang dilakukan pada Sabtu dini hari, 5 Juli…

19 jam yang lalu

Garap Bisnis Konveksi di Bandung, Ketum Ansor: BUMA Pecah Telor

MONITOR, Bandung - Badan Usaha Milik Ansor (BUMA) mulai bergeliat dengan membuka usaha konveksi di…

20 jam yang lalu