BUMN

Jasa Marga Beri Beasiswa untuk Putra-Putri Polri di Kalimantan Timur

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk turut andil dalam memajukan pendidikan anak negeri dengan memberikan bantuan beasiswa sejumlah total Rp 50 Juta untuk 10 orang putra-putri Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) yang berprestasi di Kalimantan Timur (Kaltim) pada Rabu (15/12).

Penyerahan beasiswa putra-putri Polri ini dilakukan PT Jasamarga Balikpapan Samarinda (JBS) yang merupakan anak usaha Jasa Marga pengelola Jalan Tol Balikpapan-Samarinda. Bantuan beasiswa diserahkan oleh Direktur Utama PT JBS Jinto Sirait kepada Dirlantas Polda Kaltim Kombes Polisi Singgamata, S.I.K, M.H, yang juga turut dihadiri Direktur Keuangan PT JBS Sofyan A.S, Direktur Teknik PT JBS Nanang Siswanto.

Beasiswa pendidikan ini merupakan bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang digerakkan oleh Kementerian BUMN dan BUMN untuk menghasilkan generasi muda yang unggul melalui pendidikan.

Direktur Utama PT JBS Jinto Sirait mengatakan, sebagai BUMN yang bergerak di industri infrastruktur jalan tol, Jasa Marga juga memiliki tanggung jawab sosial dalam memajukan pendidikan di Indonesia dengan menyerahkan bantuan beasiswa pendidikan.

“Tentu kami sangat berbahagia karena Jasa Marga dapat ikut berkontribusi untuk memberikan kesempatan kepada generasi muda dalam menggapai mimpi dan cita-citanya. Kami berharap beasiswa ini akan membantu generasi muda, khususnya putra putri Polri, dalam menyelesaikan studinya,” ujar Jinto.

Sementara itu, penerima beasiswa pendidikan yang berasal dari Universitas Sam Ratulangi, Kevin Fernando, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Jasa Marga atas apresiasi yang telah diberikan kepada putra-putri Polri yang berprestasi.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pihak Jasa Marga atas apresiasi yang diberikan kepada kami sebagai mahasiswa yang berprestasi. Apresiasi ini turut mendorong kami para mahasiswa agar lebih berkarya dan berprestasi lagi ke depannya,” tutup Kevin.

Recent Posts

14 Tahun Menanti, Sajeriah Jemaah Haji Tunanetra Wujudkan Mimpi ke Tanah Suci

MONITOR, Jakarta - Mata boleh gelap tapi hatinya bersinar. Fisik memang tak sempurna tapi semangatnya…

1 jam yang lalu

PT Pertamina Patra Niaga JBT Siagakan Pasokan Avtur Untuk Hajj Flight di Bandara Adi Soemarmo

MONITOR, Jateng - PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah menyiagakan pasokan Avtur untuk keberangkatan…

2 jam yang lalu

Dukung Umat Katolik Wilayah 3T, Menag Salurkan Bantuan Pendidikan dan Keagamaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meluncurkan "Program Strategis Menteri Agama bagi Masyarakat…

3 jam yang lalu

Ini Tujuh Peta Jalan Direktorat Pendidikan Agama Islam

MONITOR, Jakarta - Kemenag telah merampungkan peta jalan Direktorat Pendidikan Agama Islam (PAI) pada Ditjen…

5 jam yang lalu

Nurjanah Senang Berhaji Bersama Ibunda, Kagum Petugas Utamakan Lansia

MONITOR, Jakarta - Menunaikan ibadah haji adalah impian umat Islam. Apalagi, bisa berangkat bersama orang-orang…

8 jam yang lalu

Jokowi Sambut Baik Upaya Gus Addin Galang Diaspora Ansor di 20 Negara

MONITOR, Jakarta - Presiden Jokowi menyambut baik upaya Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor Addin Jauharudin…

10 jam yang lalu