POLITIK

Isu Trenggono Bakal Digeser dari KKP, Pengamat: Cocok!

MONITOR, Jakarta – Nama Sakti Wahyu Trenggono masuk dalam daftar Menteri yang disorot, ketika isu reshuffle bergulir ditengah publik. Menteri Kelautan dan Perikanan ini dinilai layak direshuffle, mengingat banyak kebijakan kontroversial yang dikeluarkan selama memimpin Kementerian KKP.

Apalagi, belakangan ini Trenggono menjadi bulan-bulanan dari para stakeholder perikanan terkait keluarnya PP No. 85/2021 tentang Jenis Dan Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak Yang Berlaku Pada Kementerian Kelautan dan Perikanan. Selanjutnya terbit Kepmen KP No.86/2021 tentang Harga Patokan Ikan Untuk Penghitungan Pungutan Hasil Perikanan dan Kepmen KP No.87/2021 tentang Produktivitas Kapal Penangkapan Ikan.

Menanggapi hal ini, Pengamat Politik Universitas Al Azhar Indonesia Ujang Komarudin menyatakan Presiden perlu mempertimbangkan respon publik yang mendesak agar Trenggono dicopot dari kursi Menteri KKP.

Menurut Ujang, tidak ada pilihan lain bagi Presiden selain mengakomodir tuntutan dari akar rumput.

“Itu kan tuntutan rakyat, jadi presiden harus mendengarkan. Gantinya tentu saya berharap ialah figur yang benar-benar mengerti dengan masalah kelautan dan perikanan,” kata Ujang dalam keterangan tertulisnya, Kamis (18/11/2021).

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) ini menilai sejak awal ditunjuk sebagai Menteri KP, ia menyium adanya ketidaksesuaian dengan dengan latar belakangnya yakni pengusaha. Ia pun sempat mendengar nama Trenggono akan digeser ke Kementerian Perdagangan.

“Kita tahu Menteri KP ini kan latar belakangnya pengusaha, saya mendengar memang akan digeser oleh presiden ke Menteri Perdagangan. Saya kira itu memang lebih cocok,” pungkasnya.

Recent Posts

Kementerian UMKM-IKPI Kolaborasi Hadirkan Pendampingan Pajak bagi UMKM

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menjalin kolaborasi strategis dengan Ikatan…

15 menit yang lalu

Skema Baru Haji 2026, Petugas yang Sudah Berhaji Langsung Ditempatkan di Mina

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah menyiapkan skema baru dalam pelaksanaan ibadah haji 1447…

50 menit yang lalu

Investasi KI Tembus Rp6.744 Triliun, Kemenperin dan HKI Perkuat Sinergi

MONITOR, Jakarta - Sejak awal pembangunan industri nasional, kawasan industri telah memainkan peran penting dalam…

2 jam yang lalu

JTT Tegaskan Komitmen Layanan Optimal Lewat Pemeliharaan Jalan Tol Trans Jawa Berkelanjutan

MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) terus menegaskan komitmennya dalam menghadirkan layanan jalan…

3 jam yang lalu

Waspada Penipuan! Kemenag Tegaskan Info Rekrutmen CPNS dan PPPK Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) meminta masyarakat berhati-hati terhadap beredarnya informasi palsu atau hoaks…

5 jam yang lalu

Tingkatkan Layanan, Ditjen Bimas Islam Gelar Engaging Communication 2026

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama memberikan penguatan jajarannya…

8 jam yang lalu