POLITIK

Mardani: Komitmen Andika Nahkodai TNI Perlu Dikawal

MONITOR, Jakarta – Sidang Paripurna DPR RI pada Senin, 8 November 2021 kemarin mengesahkan jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI. Kabarnya, menantu pakar intelijen AM Hendropriyono ini akan dilantik sebelum November berakhir.

Menurut Anggota Komisi II DPR RI, Mardani Ali Sera, Jenderal Andika tampaknya cukup memanfaatkan waktu satu tahun untuk bisa mewujudkan visinya membuat TNI semakin profesional.

“Jenderal Andika bisa memprioritaskan program paling prioritas yang jika tidak diwujudkan dalam 1-2 tahun anggaran dapat mengancam kedaulatan negara,” ujar Mardani dalam keterangannya, Selasa (9/11/2021).

Meski demikian, Ketua DPP PKS ini mengingatkan agar semua elemen juga turut mengawal kepemimpinan Andika Perkasa dalam menahkodai TNI.

“Kita juga mesti mengawal komitmen Jenderal Andika untuk tidak membawa TNI masuk ke dalam ranah sipil,” imbuhnya.

Sebab menurutnya, TNI akan menghadapi berbagai tantangan maupun tugas yang tidak ringan kedepannya, seperti membantu penanganan Covid-19, hingga dinamika Laut Natuna Utara serta upaya menjaga soliditas TNI dan sinergi TNI-Polri.

Recent Posts

Hasil Seleksi Administrasi KIP 2026, Pansel Tetapkan 378 Pendaftar Lolos

MONITOR, Jakarta - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Informasi Pusat periode 2026–2030 resmi mengumumkan…

8 menit yang lalu

Strategi Kemenag Dongkrak Indeks Wakaf Nasional 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Waryono Abdul Ghafur mengatakan indeks…

2 jam yang lalu

WEF Dukung Penuh Ocean Impact Summit 2026 di Bali

MONITOR, Jakarta - Organisasi Forum Ekonomi Dunia (World Economy Forum/WEF) mendukung penuh pelaksanaan Ocean Impact…

3 jam yang lalu

Pemerintah Sita 4 Juta Hektar Lahan dan Tutup 1.000 Tambang Ilegal

MONITOR, Jakarta - Pendekatan ekoteologi yang dikembangkan Kementerian Agama sejalan dengan langkah tegas Presiden dalam…

7 jam yang lalu

WEF Davos 2026 Jadi Momentum Penguatan Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian menegaskan komitmennya dalam memastikan investasi yang masuk ke Indonesia tidak…

8 jam yang lalu

Efisienkan Kegiatan, Menag Usulkan STQ Digabung ke MTQ

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengusulkan agar Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) dihapus…

9 jam yang lalu