MEGAPOLITAN

Wagub DKI Minta Perkantoran dan Hotel Gunakan PAM

MONITOR, Jakarta – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meminta agar semua perkantoran dan hotel di Jakarta untuk menghentikan pemakaian air tanah. Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan, untuk pemenuhan kebutuhan air bersih perkatoran dan hotel sebaiknya menggunakan air yang disediakan Perusahaan Air Minum (PAM).

“Permukaan tanah di Jakarta terus mengalami penurunan, oleh karenanya stop dalam mengunakan air tanah khususnya untuk hotel, perkantoran, mal, pabrik, dan lain-lain,” ujarnya, Jumat (8/10/2021).

Ketua Partai Gerindra Jakarta ini pun mengajak masyarakat dan perusahaan untuk bisa beralih dari pemakaian air tanah ke PAM sehingga tak menyebabkan turunnya muka tanah.

“Kedepan perlu pengendalian yang lebih ketat lagi karena tidak sedikit yang harusnya gunakan PAM, tapi dia menggunakan air tanah,” ungkapnya.

Mantan anggota DPR RI ini pun menyebut, larangan penggunaan air tanah tak hanya di keluarkan Pemprov DKI. Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) juga menaruh perhatian serius terhadap masalah tersebut agar penurunan tanah di Jakarta tak semakin parah.

“Pemerintah pusat, PUPR dan Pemprov DKI Jakarta terus mengupayakan sumber-sumber baru terkait air bersih,” pungkasnya.

Diketahui, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan menghentikan penggunaan air tanah di Jakarta. Langkah ini diambil pemerintah demi menjaga kualitas tanah di ibu kota.

Recent Posts

Kementan Lakukan Percepatan Tanam serta Kendalikan Hama di Subang dan Purwakarta

MONITOR, Purwakarta – Kementerian Pertanian RI melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan terus bekerja tanpa henti…

29 menit yang lalu

Aksi Bela Palestina, UMC Bersama 172 Kampus Muhammadiyah se-Indonesia sampaikan 8 Sikap

MONITOR, Jabar - Ratusan Kampus Muhammadiyah menggelar Aksi Bela Palestina serentak di 172 kampus Muhammadiyah-Aisyiyah…

54 menit yang lalu

Kisruh Buntut Ibadah di Pamulang Tangsel, Begini Respon Dirjen Bimas Katolik!

MONITOR, Tangsel - Ribut antarwarga terjadi di Jalan Ampera, Babakan, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) pada…

1 jam yang lalu

LaNyalla Minta Pemda Koordinasi Mitigasi dengan BRIN dan BMKG

MONITOR, Jakarta - Peningkatan cuaca ekstrem di Indonesia secara signifikan akhir-akhir ini menjadi perhatian Ketua…

3 jam yang lalu

Catat, Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Indonesia akan mulai berangkat ke Arab Saudi pada 12 Mei…

3 jam yang lalu

Hadiri MIKTA, Puan Maharani Suarakan Perdamaian Dunia di Meksiko

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani menghadiri agenda 10th MIKTA Speakers’ Consultation di Meksiko,…

4 jam yang lalu