MEGAPOLITAN

Sekolah di Jakarta Terapkan PTM Terbatas, Ini Pesan Wagub

MONITOR, Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menegaskan sebanyak 3.039 sekolah di Jakarta sudah menerapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas dengan protokol kesehatan yang ketat.

Dalam penerapan PTM terbatas ini, Riza mengingatkan pihak sekolah serta para siswa agar menyiapkan barang-barang khusus supaya lebih aman dan nyaman saat kembali belajar di sekolah.

Pertama, para siswa harus membawa masker dan mengenakannya selama proses belajar mengajar di kelas.

“Masker adalah barang wajib yang tidak boleh ketinggalan, lalu pakai face shield supaya semakin aman saat berada di kelas,” kata Riza Patriadalam keterangannya, Senin (4/10/2021).

Kemudian siswa diwajibkan membawa selalu hand sanitizer, menjaga kebersihan tangan dari virus penyebab penyakit. Para siswa juga diminta untuk menyiapkan surat pernyataan orangtua yang berisi perizinan mengikuti PTM terbatas.

“Pastikan sudah diisi dengan lengkap dan ditandatangani oraangtua sebelum ditunjukkan ke ibu dan bapak guru,” imbuhnya.

“Tetap jaga diri, jaga sekitar dengan selalu menerapkan protokol kesehatan 6M. Kalau melihat pelanggaran, segera laporkan lewat JakLapor di JAKI,” pungkas Politikus Gerindra ini.

Recent Posts

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

2 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

6 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

7 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

10 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

10 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

12 jam yang lalu