Presiden Joko Widodo mengenakan busana adat suku Baduy di Sidang Tahunan MPR RI
MONITOR, Jakarta – Presiden Joko Widodo akan menyampaikan pidato kenegaraannya dalam Sidang Tahunan MPR RI hari ini, Senin (16/8/2021) di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.
Pada sidang tahunan ini, Jokowi memilih untuk mengenakan busana adat Suku Baduy, yang berada di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Busana yang dipakai Jokowi ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan pada keluhuran nilai-nilai adat dan budaya suku Baduy.
Sebagaimana diketahui, busana yang dikenakan Presiden ini dibantu oleh Tetua Adat Masyarakat Baduy sekaligus Kepala Desa Kanekes, Jaro Saija.
Dalam keterangan Kantor Staf Presiden, Presiden sengaja mengenakan busana ini karena desainnya sederhana dan dinilai simpel serta nyaman dipakai.
“Ini juga sekaligus menunjukan bahwa Indonesia adalah bangsa yang majemuk yang memiliki kekayaan budaya yang luar biasa. Kemajemukan adalah kekuatan yang mahadasyat untuk mencapai Indonesia Maju,” tulis laman Instagram Kantor Staf Presiden.
MONITOR, Jakarta - Sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan serta mempercepat penurunan angka kemiskinan…
MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperkuat kesiapan kepemimpinan militer di satuan teritorial pembangunan, Panglima TNI…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyoroti kasus penembakan brutal yang menewaskan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Andriany Gantina mengaku prihatin dengan peristiwa…
MONITOR, Bogor - Petani padi Desa Sibanteng, Kecamatan Leuwisadeng Kabupaten Bogor menggelar Panen Raya Padi…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR RI, Ahmad Fauzi, dengan tegas meminta Kementerian Perhubungan…