MEGAPOLITAN

Gawat! Politikus Demokrat Sebut Cash Flow DKI Kritis

MONITOR, Jakarta – Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta, Mujiyono, memberikan bocoran mengejutkan, terkait kondisi keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini. Politisi Partai Demokrat ini menyebut memasuki Agustus (bulan ini), cash flow Pemprov DKI kritis.

Dengan kondisi cash flow yang kritis ini, Pemprov DKI harus mencari cara untuk mengatasinya. Sebab, hal ini berkaitan dengan nasib warga Jakarta yang terdampak Covid-19 disaat pelaksanaan PPKM terus menerus diperpanjang.

“Jangan sampai warga Jakarta yang terdampak Covid-19 menjerit. Harus buru-buru dicari jalan keluarnya,” ujarnya, Rabu (11/8/2021).

Dijelaskannya, cash flow DKI kritis karena sektor Pendapat Asli Daerah (PAD) terganggu dengan adanya pandemi ini.

Dikatakan Mujiyono, sebenarnya ada jalan untuk mengatasi persoalan keuangan DKI yang kritis dalam mengatasi pandemi Covid-19 ini, yakni dengan meminta Kementerian Keuangan Republik Indonesia untuk segera mencairkan lebih cepat dana bagi hasil sebesar 2,5 triliun dari Jadwal Oktober 2021.

“Atau ada kebijakan dana talangan dari pemerintah pusat,” tegasnya.

Diakui Mujiyono, dalam bulan-bulan sebelumnya, Pemprov DKI masih memiliki uang yang bisa dipakai untuk mengatasi warga yang terdampak Covid-19. Namun memasuki Agustus keuangan DKI dalam keadaan yang kurang baik.

Sementara itu seperti diketahui, pemerintah kembali memperpanjang penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 4 hingga 16 Agustus mendatang.

Recent Posts

Analis Intelijen Apresiasi Pengamanan dan Kesuksesan Penyelenggaraan Pilkada 2024

MONITOR, Jakarta - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 berjalan dengan lancar. Segala bentuk ancaman…

3 jam yang lalu

Hasil Uji Lab Lemigas: Kualitas Pertamax Memenuhi Spesifikasi Dirjen Migas

MONITOR, Jakarta – Lemigas telah selesai melakukan uji lab sampel-sampel Pertamax dari SPBU di Cibinong…

5 jam yang lalu

Nyoblos Pilgub DKI, Puan Bersama Mega Optimistis

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menyalurkan…

12 jam yang lalu

Kemenag Buka Pendaftaran PPIH Arab Saudi Tingkat Pusat, Catat Tanggal dan Syaratnya

MONITOR, Jakarta - Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag membuka pendaftaran seleksi Petugas Penyelenggara…

15 jam yang lalu

Tingkatkan Pelayanan Kepada Pengguna Jalan, Jasa Marga Tambah Fasilitas di Rest Area

MONITOR, Purwakarta - Dalam rangka menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, PT Jasa…

15 jam yang lalu

Kemenag Komitmen Kampanyekan Bahaya Judi Online

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pencegahan judi online (judol).…

16 jam yang lalu