MONITOR, Depok – Pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 masih terus berlangsung di Kota Depok. Berdasarkan realisasi program vaksinasi di Kota Depok, hingga 02 Agustus 2021 pukul 16.00 sudah mencapai 298.680 orang untuk vaksin dosis pertama. Lalu, 150.949 orang mendapatkan vaksin dosis kedua.
“Untuk dosis pertama sudah 18,51 persen, dosis kedua 9,36 persen dari target sasaran vaksinasi Covid-19 di Kota Depok sebanyak 1.613.557 orang,” tutur Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Novarita, Selasa (03/08).
Lanjut dia, sejauh ini ada sejumlah kategori yang sudah mendapatkan vaksin Covid-19. Di antaranya kategori tenaga kesehatan (nakes) ada 13.265 orang sudah mendapatkan vaksin dosis pertama, lalu 11.631 orang mendapatkanvaksin dosis kedua.
Kemudian kategori lansia ada 31.582 orang mendapatkan dosis pertama, 27.230 orang mendapatkan vaksin dosis kedua.
Novarita menambahkan, vaksinasi Covid-19 juga sudah dilakukan kepada petugas publik sebanyak 166.623 orang untuk vaksin dosis pertama. Kemudian, 90.078 orang untuk vaksin dosis kedua.
Untuk masyarakat rentan dan umum ada 82.186 orang yang mendapatkan vaksin dosis pertama. Serta 21.712 orang mendapatkan vaksin dosis kedua.
“Juga bagi remaja ada 4.223 orang mendapatkan vaksin dosis pertama, 17 orang mendapatkan vaksin dosis kedua. Sedangkan, gotong royong sebanyak 801 orang mendapatkan vaksin dosis pertama, 281 orang mendapatkan vaksin dosiskedua,” jelasnya.
Untuk diketahui, hingga kini Pemerintah Kota (Pemkot) Depok terus melakukan upaya menekan penyebaran kasus Coronavirus melalui program vaksinasi Covid-19. Pelaksanaan program tersebut dilakukan di seluruh Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas, rumah sakit (RS), dan sentra vaksinasi.
MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menggelar kegiatan Doa Bersama dan Santunan Anak…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meyakinkan otoritas Amerika Serikat terkait mutu dan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Ahmad Irawan menyoroti kasus penangkapan Gubernur Bengkulu…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024…
MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…
MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…