MEGAPOLITAN

Kota Depok Miliki SMP Negeri Tematik Olahraga

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok telah menambah sebanyak tujuh Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) baru di tahun ajaran 2021/2022. Salah satunya SMPN 30 yang dikhususkan sebagai Sekolah Tematik Olahraga.

“Ada sekolah baru yaitu SMPN 30. Bagi warga Depok yang punya bakat minat prestasi di olahraga itu kita harapkan bisa dididik di sana,” ujar Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok, Mohamad Thamrin, Minggu (31/07).

Dalam kesempatan tersebut, Mohamad Thamrin menerangkan, SMPN 30 menjadi sekolah pertama di Provinsi Jawa Barat yang mengusung tematik olahraga. Pembanguan sekolah tersebut dilakukan dengan cara penggabungan dua sekolah menjadi satu (merger).

“Baru tahun ini dibuka, di sana bekas SD yang kita merger. Jadi, bangunan SD-nya kita gunakan untuk pembanguan SMP tematik olahraga. Ini pertama, mungkin di Jawa Barat baru kita yang mengusung tematik olahraga,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, tahun ini SMPN 30 telah menerima sebanyak lima rombongan belajar (rombel). Setiap rombel terdiri dari 32 siswa.

“Kita akan kerjasama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok dan pengurus Pengcab untuk membimbing anak-anak yang punya prestasi di cabang masing-masing,” ujarnya.

Dirinya menyebutkan, terdapat sejumlah persyaratan penerimaan peserta didik baru baru di SMPN 30. Antara lain memiliki akta kelahiran, surat keterangan lulus, Kartu Keluarga (KK) warga Depok, serta berprestasi di bidang olahraga.

“Kalau tidak punya prestasi olahraga tapi punya bakat yang menonjol di bidang olahraga tertentu ini kita juga beri kesempatan,” tandasnya.

Recent Posts

DPR Tolak Pendirian Pangkalan Militer Rusia di RI, Khawatir Picu Ketegangan di ASEAN

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR TB Hasanuddin menyoroti laporan media internasional terkait permintaan…

22 menit yang lalu

Pimpinan DPR Minta Aksi Brutal WNA Ditangani Tegas, Singgung Masalah Pengawasan

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syamsurijal menyoroti aksi brutal Warga Negara…

1 jam yang lalu

F-PKB Minta Belanja Mebel SD Diurungkan, Siswanto: Lebih Baik untuk Perbaiki Gedung atau Beasiswa

MONITOR, Depok - Arah pembangunan di sektor pendidikan di Kota Depok tengah disorot Fraksi Partai…

2 jam yang lalu

Lifepal Gandeng Oona Insurance Indonesia, Tawarkan Pilihan Asuransi Mobil

MONITOR, Jakarta - Lifepal, marketplace asuransi terbesar di Indonesia, memperkuat portofolio produknya dengan menggandeng penyedia…

2 jam yang lalu

Jemaah Lunasi Biaya Haji Reguler Tembus 205.690 Orang Jelang Tiga Hari Penutupan

MONITOR, Jakarta - Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler akan ditutup pada 17 April…

4 jam yang lalu

Menag RI dan Dua Menteri Yordania Jalin Sinergi Bidang Wakaf dan Pendidikan, termasuk Beasiswa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia menjalin kerja sama dengan dua Kementerian Kerajaan Yordania.…

4 jam yang lalu