Categories: MEGAPOLITAN

Kebutuhan Meningkat, PUPR Depok Bantu Suplai Oksigen ke RSUD

MONITOR, Depok – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok memfasilitasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok dalam pengambilan tabung oksigen. Fasilitasi yang diberikan berupa penyediaan armada dan Satuan Tugas (Satgas).

“Kami menyediakan tiga unit armada berupa dua dump truck dan satu crane serta enam Satgas yang bertugas membawa serta mengamankan oksigen selama perjalanan,” kata Kepala DPUPR Kota Depok Dadan Rustandi, Jumat (23/07).

Disebutkannya, pengajuan pengambilan tabung oksigen ke pihaknya pernah dilakukan oleh RSUD, Dinas Kesehatan, Kejaksaan dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Depok. Lokasi pengambilan mencakup wilayah Jakarta dan Cilegon Banten.

“Satu truk biasanya mampu memuat kurang lebih 50 oksigen dengan ukuran 2 meter,” terangnya.

Nantinya, lanjut Dadan, setelah pengambilan, oksigen tersebut akan dibawa kembali ke RSUD untuk keperluan pasien Covid-19. Terutama mereka yang membutuhkan bantuan oksigen.

“Kami belum tahu sampai kapan armada dan Satgas ini dibutuhkan. Yang jelas, kami siap kapanpun membantu untuk pengambilan oksigen,” pungkasnya.

Recent Posts

DPR Minta UMKM Digendong Jadi Pelaksana Utama Program BGN

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Yoyok Riyo Sudibyo, menegaskan perlunya kehadiran dan…

1 jam yang lalu

Dugaan Kebocoran Data Instagram, DPR: Tak Cukup Hanya Klarifikasi!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Okta Kumala Dewi mendorong pemerintah melakukan investigasi…

5 jam yang lalu

Dirut Jasa Marga: Lebih Dari 1,2 Juta Kendaraan Masuk dan Keluar Wilayah Jabotabek Selama Libur Isra Mikraj 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan PT Jasa Marga (Persero)…

6 jam yang lalu

MTQ Nasional 2026, Dirjen Bimas Islam: Jawa Tengah Paling Siap Jadi Tuan Rumah

MONITOR, Jakarta - Provinsi Jawa Tengah menunjukkan kesiapan dalam menyambut penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ)…

6 jam yang lalu

Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal untuk Perkuat Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memperkuat ekosistem industri halal nasional melalui percepatan fasilitasi…

8 jam yang lalu

Jasa Marga Perkuat Budaya Keselamatan Kerja yang Profesional dan Kolaboratif

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. menggelar Apel Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan…

8 jam yang lalu