Categories: PARLEMEN

Puan Bangga, RS Lapangan Tembak Kini Tampung Pasien Covid-19

MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani mengakui saat ini Indonesia tengah mengalami lonjakan kasus positif Covid-19. Bahkan keterisian rumah sakit di beberapa daerah, termasuk di Surabaya, semakin meningkat.

Untuk menangani masalah ini, Pemerintah Provinsi Jawa Timur pun mengoptimalkan fungsi Rumah Sakit Lapangan Tembak sebagai sebuah terobosan respons cepat dari lonjakan kasus positif Covid-19 yang sedang menimpa warga Surabaya.

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkolaborasi dengan baik sehingga RS Lapangan Tembak Kedung Cowek diharapkan bisa mengatasi persoalan tingkat keterisian tempat tidur rumah sakit yang di beberapa daerah sudah mencapai lebih dari 80 persen,” ujar Puan Maharani saat meninjau lokasi bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Kamis (8/7/2021).

“Memang sekarang ini kita perlu bekerja dengan sense of emergency, tidak bisa prosedur-prosedur biasa diterapkan,” kata Legislator dari Fraksi PDI Perjuangan ini.

Puan pun kembali mengingatkan bahwa keselamatan masyarakat harus menjadi perhatian utama. Menurutnya, elemen yang menjadi penggerak bangsa ini adalah masyarakat itu sendiri.

“Mari kita bergotong royong untuk melawan pandemi Covid-19 ini. Saya yakin kita semua dapat melalui masa-masa sulit ini agar kita bisa hidup normal seperti dulu,” imbuh Puan.

Recent Posts

Menperin Raih Komitmen Tiga Prinsipal Otomotif Jepang, Harga Stabil dan Tidak PHK

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita meminta komitmen kepada tiga produsen otomotif besar…

1 jam yang lalu

Menag Siap Terlibat Aktif pada Program Wakaf Produktif Pertanian yang Digagas ICMI dan IPB

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyatakan kesiapan Kementerian Agama untuk terlibat aktif dalam…

3 jam yang lalu

MUI Dukung Pemerintah Coret Penerima Bansos Terlibat Judol

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Umum Wantim Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Zainut Tahid Sa’adi…

3 jam yang lalu

Forum ICMI, Prof Rokhmin paparkan Strategi Transformasi Sektor Pangan untuk Wujudkan Kedaulatan

MONITOR - Anggota Komisi IV DPR-RI Prof Rokhmin Dahuri mendorong pemerintah untuk melakukan transformasi sektor…

6 jam yang lalu

Satu Dosis Vaksin Tak Cukup, Kementan Gaungkan Vaksinasi Booster PMK

MONITOR, Jakarta — Pemerintah terus memperkuat upaya pengendalian Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) melalui pelaksanaan…

8 jam yang lalu

Soroti Jutaan Sarjana Nganggur, Puan Dorong Orkestrasi Lintas Kementerian Jembatani Pelamar Kerja

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti jumlah pengangguran berpendidikan sarjana di Indonesia…

12 jam yang lalu