Categories: PARIWISATA

Sandiaga Kebut Pengembangan Kawasan Wisata Kaldera Danau Toba

MONITOR, Jakarta – Menteri Patiwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno terus mempercepat pengembangan infrastruktur pendukung di destinasi wisata super prioritas Danau Toba. Progres terbaru, proses pembebasan lahan untuk pengembangan kawasan wisata Kaldera, Danau Toba, segera dilaksanakan.

“Baru saja saya mendapatkan laporan dari Dirut Badan Pelaksana Otorita Danau Toba, Jimmy Panjaitan, bahwa lahan untuk pengembangan kawasan wisata Kaldera, Danau Toba sudah dapat segera dibebaskan,” kata Sandiaga dalam keterangannya, Minggu (4/7/2021).

Sandiaga memastikan proses pembebasan serta pemberian ganti rugi lahan dilakukan dengan mengedepankan dialog, tanpa unsur paksaan, dan tanpa kehadiran dari unsur aparat keamanan.

“Semua dilaksanakan dalam proses keikhlasan untuk pembangunan kawasan wisata yang akan membawa dampak positif untuk ekonomi masyarakat sekitar, membuka peluang usaha dan lapangan kerja,” kata Sandiaga.

Pria yang akrab disapa Mas Menteri ini mengatakan, apa yang dilakukan di Danau Toba ini merupakan wujud kolaborasi serta dukungan dari masyarakat untuk pariwisata di Kaldera yang menyimpan potensi yang sangat besar.

“Saya tegaskan kembali bahwa ini semata-mata untuk kesejahteraan masyarakat, mewujudkan ekonomi yang berkeadilan dan menciptakan lapangan kerja di tengah pandemi dan perlambatan ekonomi,” kata Sandiaga.

Recent Posts

Kemenperin Gandeng Australia Cetak SDM Industri Furnitur yang Kompeten Digital

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian semakin memacu kinerja industri furnitur dalam negeri guna menaikkan kontribusinya…

1 jam yang lalu

Dukung Kelancaran Arus Balik Lebaran 2025, Hutama Karya Masih Gratiskan Ruas Tol Trans Sumatera

MONITOR, Sumatera - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi…

2 jam yang lalu

Timnas U-17 Taklukkan Korsel, Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Garuda Muda

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengapresiasi perjuangan skuad Garuda Muda yang berlaga…

3 jam yang lalu

Mgr Petrus Turang Wafat, Menag: Kita Kehilangan Tokoh Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendatangi Gereja Katedral, Jakarta, untuk melayat Uskup Emeritus…

11 jam yang lalu

Pangkoopsud II Sambut Kedatangan dan Keberangkatan Menhan di Makassar

MONITOR, Makassar - Panglima Komando Operasi Udara II Marsda TNI Deni Hasoloan S., menyambut kedatangan…

13 jam yang lalu

Semua Biaya PPG PAI Kemenag Ditanggung Pemerintah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menegaskan bahwa semua biaya untuk Pendidikan Profesi Guru (PPG)…

17 jam yang lalu