BISNIS

Pertamina Kembali Tambah BBM 1 Harga di Kalbar

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Regional (MOR) Kalimantan terus berupaya memperluas jangkauan distribusi energi hingga ke seluruh wilayahnya. Kali ini, Pertamina kembali menambah titik BBM 1 Harga bagi masyarakat di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat pada Senin, 5 Juli 2021.

Pada kesempatan tersebut, turut hadir Bupati Kabupaten Landak, dr. Karolin Margret Natasa dan Kapolres Kabupaten Landak, AKBP Ade Kuncoro Ridwan SIK untuk meresmikan langsung SPBU BBM 1 Harga 66.793.04, Kuala Behe.

Kecamatan Kuala Behe menjadi lokasi lembaga penyalur BBM 1 Harga ketiga yang hadir di wilayah Kabupaten Landak, sebelumnya Pertamina telah meresmikan dua lembaga penyalur BBM 1 Harga di Kecamatan Menyuke dan Kecamatan Menjalin. BBM 1 Harga merupakan wujud perjuangan Pertamina untuk mengantarkan keadilan energi ke seluruh negeri, terutama yang berada di wilayah 3T (Terluar, Terdepan, dan Terpencil).

Dalam sambutannya Bupati Kabupaten Landak, dr. Karolin Margret Natasa mengungkapkan bahwa sebelum adanya program BBM 1 Harga, warga Kabupaten Landak harus menempuh jarak hingga 40 KM untuk membeli bahan bakar resmi, dikarenakan lokasi SPBU terdekat yang berada di Kecamatan lain.

“Kehadiran SPBU BBM 1 Harga sangat dinantikan oleh masyarakat Kabupaten Landak, kini kami menjadi lebih mudah untuk membeli bahan bakar resmi Pertamina dengan harga yang sama seperti wilayah lain”, ujar Karolin.

Baskoro Arindarto, selaku Sales Branch Manager Rayon V Kalimantan Barat menyampaikan SPBU BBM 1 Harga melayani penjualan produk Bahan Bakar Khusus (BBK) jenis Pertalite, Premium, dan Solar subsidi, dengan alokasi produk Premium dan Solar subsidi masing-masing 16 KL dan 80 KL perbulannya.

“Diharapkan dengan bertambahnya jumlah SPBU BBM 1 Harga, masyarakat akan lebih mudah untuk mengakses kebutuhan energi sehingga berdampak pada peningkatan kesejahteraan di daerah”, kata Baskoro.

Sementara itu, Susanto Satria, Unit Manager Communication, Relations & CSR Pertamina MOR Kalimantan menginformasikan hingga Juli 2021, 18 lembaga penyalur BBM 1 Harga sudah resmi beroperasi di Kalimantan Barat.

“Kami akan terus berupaya memperluas jangkauan penyaluran hingga ke Kecamatan Meranti dan Kecamatan Air Besar. Kedepannya, khusus untuk wilayah Kalimantan Barat, direncanakan akan ada total 44 titik BBM 1 Harga yang ditargetkan dapat beroperasi melayani kebutuhan energi masyarakat di tahun 2024”, tutup Satria.

Recent Posts

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

24 menit yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

44 menit yang lalu

Di Forum Parlemen Bela Palestina, Puan Desak Israel Hentikan Serangan di Gaza

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri rapat kelompok parlemen yang mendukung Palestina…

1 jam yang lalu

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

5 jam yang lalu

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

11 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

11 jam yang lalu