HANKAM

Panglima TNI: Semoga Polri Makin Profesional dan Dicintai Rakyat

MONITOR, Jakarta – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengucapkan selamat atas peringatan Hari Bhayangkara ke-75 tahun bagi jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

“Atas nama seluruh prajurit dan keluarga besar Tentara Nasional Indonesia saya mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke 75 tanggal 1 Juli 2021,” ucap Hadi Tjahjanto, Kamis (1/7/2021).

Ditengah berbagai tantangan yang dihadapi oleh Bangsa Indonesia saat ini, Hadi menyatakan Polri telah memegang peranan yang sangat penting.

“Pelaksanaan tugas-tugas Polri, kehadiran, dan kerja sama Polri bersama TNI serta seluruh komponen bangsa, menjadi penentu keberasilan kita dalam berbagai hal,” tuturnya.

Ia menambahkan, saat ini pemerintah dan masyarakat luas sedang berupaya menekan pandemi Covid–19, penegakan Protokol Kesehatan, optimalisasi posko PPKM Mikro di seluruh wilayah, pelaksanaan Tracing kontak erat, sampai pada program vaksinasil nasional. Menurutnya, semua itu tidak lepas dari keterlibatan aktif personil Polri.

“Semoga di usianya yang ke 75 ini, Korps Bhayangkara semakin profesional dan dicintai rakyat, semoga dengan transformasi Polri yang presisi dapat mendukung percepatan penanganan Covid–19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju,” imbuhnya.

Recent Posts

YPSSI Berikan Santunan Rp20.000.000 Kepada Mitra Pengemudi Maxim di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Seorang mitra pengemudi Maxim berinisial S di Jakarta menerima santunan dari Yayasan…

4 jam yang lalu

Puan Tegaskan Tak Boleh Ada Toleransi Sedikitpun untuk Kekerasan Seksual di Kampus

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan tidak boleh ada toleransi bagi praktik…

7 jam yang lalu

Tarif Listrik Melonjak Pasca Kebijakan Potongan, DPR Pertanyakan Transparansi Subsidi

MONITOR, Jakarta - Belakangan ramai keluhan dari masyarakat yang mengaku tagihan listrik bulan ini melonjak…

9 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Dunia, Wakil Ketua BKSAP Dorong Optimalisasi Peran Perempuan pada Proses Perdamaian

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antara Parlemen (BKSAP) DPR RI, Irine Yusiana…

11 jam yang lalu

Timnas RI U-17 Lolos ke Piala Dunia, Puan: Garuda Muda Harapan dan Kebanggaan Seluruh Rakyat Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan kebanggaannya atas prestasi Timnas Sepak Bola…

11 jam yang lalu

Diapresiasi, Dukungan DPR untuk Isu Krisis Kemanusiaan Myanmar di Forum Global

MONITOR, Jakarta - Inisiasi DPR RI melalui Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) terkait isu krisis…

11 jam yang lalu