MONITOR, Kendari – Presiden Joko Widodo berkesempatan meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di halaman Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara di Kendari, Rabu (30/6/2021).
Jokowi pun mengapesiasi langkah pemerintah daerah yang turut menyukseskan program vaksinasi massal di daerah masing-masing. Terlebih, kata Jokowi, pemerintah menargetkan dapat melakukan vaksinasi sebanyak satu juta dosis per harinya.
“Saya mengapresiasi kesigapan pemerintah daerah dalam melakukan vaksinasi di daerah masing-masing,” ujar Jokowi di lokasi.
Dikatakan Jokowi, percepatan vaksinasi ini membutuhkan dukungan dan sinergi dari berbagai pihak tak terkecuali pemerintah daerah.
“Dukungan pemerintah daerah sangat penting untuk mencapai target pemberian satu juta vaksin per hari di bulan Juli, dan dua juta vaksin per hari pada bulan berikutnya,” imbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) mengimbau umat beragama agar selalu menjaga kerukunan dan kedamaian…
MONITOR, Jakarta - Anggota BKSAP DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, menyuarakan dukungan terhadap Kampanye 16…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta usai melakukan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan mengingatkan agar semua prajurit TNI…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Sukamta mendorong Pemerintah untuk terus berkomitmen dalam…
MONITOR, Jakarta - Indonesia Police Watch (IPW) angkat bicara terkait peristiwa penembakan terhadap Siswa SMK…