POLITIK

Ratusan Ribu Anak Tertular Covid-19, PKS Desak Vaksinasi

MONITOR, Jakarta – Virus Corona semakin kuat menular di kalangan anak-anak. Berdasarkan data Satgas Covid-19 pada 17 Juni 2021, ada sebanyak 235.527 anak usia sekolah yang terkonfimasi positif Covid-19.

Politikus PKS Mardani Ali Sera menilai angka tersebut setara 12,51% dari total kasus Covid-19 di tanah air. Menurutnya pemerintah harus punya upaya agar anak-anak terhindar dari amukan virus Corona ini.

“Harus ada langkah konkret guna mencegah peningkatan anak-anak yang tertular Covid-19, anak-anak kita harus diselamatkan,” kata Mardani Ali Sera, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (29/6/2021).

Dikatakan Mardani, anak-anak merupakan generasi penerus bangsa yang wajib dilindungi dari berbagai dampak jangka panjang virus tersebut. Oleh sebab itu, menurutnya vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak maupun remaja harus segera dilakukan.

“Ini bagian dari upaya preventif yang bisa diambil,” kata Mardani.

Selain itu, ia menyarankan harus ada upaya pembatasan aktivitas anak di area publik. Anak-anak juga sebaiknya dilarang bepergian ke pusat perbelanjaan seperti pasar atau mal dan pusat keramaian lainnya.

“Kolaborasi antara Pemerintah dan Pemda amat dinanti agar aturan tersebut dapat dijalankan secara jelas, tegas dan konsisten,” pungkas Anggota DPR RI ini.

Recent Posts

Petugas Haji Siapkan 27 Rute Bus Shalawat untuk Antar Jemaah ke Masjidil Haram

MONITOR, Jakarta - Bus Shalawat sudah beroperasi sejak kedatangan pertama jemaah haji Indonesia di Makkah…

34 menit yang lalu

Konferensi Parlemen OKI Dimulai di DPR, Siap Bahas Visi Misi Bagi Mereka yang Terpinggirkan

MONITOR, Jakarta - Konferensi Parliamentary Union of the OIC Member States (PUIC) ke-19 atau Persatuan…

5 jam yang lalu

DPR Harap Pakistan dan India Jaga Komitmen Gencatan Senjata, Dorong RI Bantu Jembatani Konflik

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, Junico Siahaan mengungkap keprihatinan mendalam atas meningkatnya…

7 jam yang lalu

Komisi I DPR Minta TNI Evaluasi Total Prosedur Keamanan Buntut Ledakan Amunisi di Jabar

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin, menyampaikan belasungkawa mendalam atas insiden…

7 jam yang lalu

Angkat Isu Perempuan dan Palestina di Sidang PUIC ke-19, DPR Disebut Bisa Berbagi Pengalaman ke Negara OKI

MONITOR, Jakarta - Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Konferensi ke-19 Parliamentary Union of the OIC…

7 jam yang lalu

Panasonic Indonesia Jadi Basis Ekspor ke 80 Negara

MONITOR, Jakarta - Menanggapi pemberitaan mengenai pemutusan hubungan kerja (PHK) di Panasonic Holdings, Juru Bicara…

11 jam yang lalu