Anggota Komisi I DPR Fadli Zon
MONITOR, Jakarta – Politikus Gerindra Fadli Zon mengecam sikap Rektorat Universitas Indonesia (UI) yang menerbitkan surat pemanggilan kepada sejumlah pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI pasca beredar poster kritik tajam terhadap Presiden Joko Widodo.
Sebagai alumni UI, Fadli Zon menilai sikap Rektorat justru membungkam kebebasan berekspresi yang dilakukan para pengurus BEM kampus jas kuning itu.
“Sebagai alumni UI, saya mengecam sikap Rektorat Universitas Indonesia yang cenderung membungkam kebebasan berekspresi BEM UI,” ujar Fadli Zon dalam laman Twitternya, Minggu (27/6/2021).
Selain memalukan, mantan Wakil Ketua DPR RI ini menyatakan seharusnya pihak Rektorat mengkaji secara matang substansi dari pernyataan yang disampaikan pengurus BEM tersebut.
“Rektorat UI harusnya mengkaji dan mendalami apa yang disampaikan BEM UI secara akademik. Coba masuk ke substansi dan argumentasi. Sungguh memalukan pakai “panggilan” segala,” kritiknya.
Diketahui sebelumnya, pengurus BEM UI memberikan kritikan tajam kepada Presiden Joko Widodo. Dalam kritikan terbuka ini, mereka menyebut Presiden Jokowi sebagai “King of Lip Service”.Pihak BEM UI menyebut sang presiden kerap mengobral janji dan tidak pernah menepati janji-janjinya.
“JOKOWI: THE KING OF LIP SERVICE. Halo, UI dan Indonesia! Jokowi kerap kali mengobral janji manisnya, tetapi realitanya sering kali juga tak selaras. Katanya begini, faktanya begitu,” demikian tulisan yang beredar dalam poster bergambar Presiden Jokowi itu.
MONITOR, Tangerang - MAN 1 Pandeglang sukses mengharumkan nama Banten dengan tampil memukau sebagai pengisi…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) bersama Kementerian Perdagangan (Kemendag) menegaskan…
MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah RI Mochamad Irfan Yusuf menegaskan pembagian kuota haji…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) optimistis pangan biru akan berkontribusi maksimal mendukung…
MONITOR, Jakarta - Menindaklanjuti pidato Presiden Prabowo Subianto pada Sidang Umum ke-80 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani menyambut baik kebijakan…