Ketua DPR RI Puan Maharani
MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani meyakini bahwa Pancasila akan selalu ada dalam sanubari rakyat Indonesia. Pesan ini dia sampaikan dalam peringatan Hari Lahirnya Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Juni 2021.
“Kita harus yakin seyakin-yakinnya bahwa selama Pancasila masih ada di hati orang Indonesia, maka selama itu juga Indonesia akan terus ada,” ucap Puan Maharani, usai melaksanakan upacara virtual.
Legislator dari Fraksi PDI Perjuangan ini mengungkapkan, sejatinya semua bangsa ingin menjadi bangsa yang besar, maka harus berpijak pada falsafah bangsanya sendiri.
Begitu pula dengan bangsa Indonesia, Puan yakin bangsa Indonesia akan menjadi bangsa besar dengan memegang teguh Pancasila.
“Kita hanya dapat menjadi bangsa yang besar jika kita berpegang teguh pada falsafah bangsa kita sendiri, yakni Pancasila, dan bukan menjiplak falsafah bangsa orang lain karena setiap bangsa memiliki akar sejarah dan budaya yang berbeda-beda,” jelasnya.
Cucu dari Proklamator Bung Karno ini menegaskan, hanya dengan Pancasila sajalah persatuan bangsa Indonesia dapat diperkukuh dan dengan mengimplementasikan Pancasila itu pulalah tujuan bernegara dapat dicapai.
“Selamat memperingati Hari Lahirnya Pancasila yang ke 76 Tahun. Kami berharap nilai-nilai Pancasila menjadi inspirasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, Pancasila dalam tindakan dan bersatu untuk Indonesia tangguh,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…
MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…
MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…
MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…