Ketua DPR RI Puan Maharani/ dok: Instagram
MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani menyuarakan pentingnya negara-negara bergotongroyong untuk memulihkan dunia dari Pandemi Covid-19. Pesan ini disampaikan dalam rapat Inter Parliamentary Union (IPU).
Hal utama, dikatakan Puan, yakni kerjasama negara-negara produsen dalam meningkatkan produksi vaksin Covid-19 dan mendistribusikannua kepada negara-negara yang membutuhkan.
“Saya menghimbau Speakers dari negara produsen vaksin untuk menyampaikan kepada pemerintahnya untuk meningkatkan produksi dan melakukan distribusi secara merata kepada negara yang membutuhkan,” kata Puan Maharani, Selasa (11/5/2021).
Puan pun mengimbau kepada negara yang memiliki surplus persediaan vaksin (suplus country) agar dapat berbagi kepada negara yang belum punya vaksin.
“Ini adalah waktu untuk tingkatkan solidaritas global,” ujarnya mengingatkan.
Menurut Legislator dari fraksi PDI Perjuangan ini, dunia masih perlu tingkatkan produksi vaksin dan percepat distribusi vaksin yang merata. Jika semua negara belum mendapat vaksin, dunia tidak akan aman, virus akan terus bermutasi dan menyebar.
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini menerima kunjungan Alumni UIN Syarif Hidayatullah…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) membuka seleksi penerimaan murid baru madrasah (PMBM) 2026/2027. Pendaftaran…
MONITOR, Kota Depok - Dalam rangka peringatan 100 tahun Masehi Nahdlatul Ulama pada 2026, Pengurus…
MONITOR, Jakarta - Penguatan fisik dan mental bagi seluruh Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) menjadi…
MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik mengatakan, memasuki…
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi'i akan fokus pada pembenahan tata…