Ilustrasi gambar vaksinasi
MONITOR, Depok – Pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 untuk lansia di Kota Depok hingga kini masih terus berlangsung. Berdasarkan data capaian vaksinasi Covid-19 per 8 Mei 2021, sebanyak 24.640 lansia telah mendapatkan vaksin dosis pertama.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Novarita mengatakan, sebanyak 19.041 lansia sudah menerima vaksin dosis kedua. Pemberian vaksin dosis pertama dan dosis kedua bagi lansia sudah dilakukan di Kota Depok.
“Terdapat penundaan sebanyak 151 orang pada dosis pertama dan 9 orang pada dosis kedua,” katanya, Selasa (11/05).
Novarita melanjutkan, penundaan vaksinasi terjadi jika peserta vaksin mengalami gangguan kesehatan, sehingga tidak memungkinkan diberi disuntik. Selanjutnya, vaksin akan kembali diberikan jika kondisi tubuh peserta sudah memungkinkan menerima vaksin Covid-19.
Menurut Novarita, untuk sasaran vaksinasi Covid-19 bagi lansia di Kota Depok sebanyak 142.746 orang. Untuk cakupan vaksinasi lansia per 8 Mei 2021 sebanyak 17,26 persen pada dosis pertama dan 13,34 persen pada dosis kedua.
“Vaksinasi bagi lansia akan terus dilakukan hingga mencapai sasaran di Depok sebanyak 142.746 orang,” tandasnya.
MONITOR, Jakarta - Jemaah haji lansia dan disabilitas menjadi prioritas layanan penyelenggaraan haji tahun ini.…
MONITOR, Jakarta - Dalam Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) yang digelar oleh Badan Urusan Legislasi…
MONITOR, Depok - Wali murid SD Negeri Utan Jaya kembali dibuat cemas. Itu setelah, gerbang…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI Nurhadi, mendesak Badan Gizi Nasional (BGN) untuk…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani akan bertemu Ketua Senat Kamboja, Samdech Akka…
MONITOR, JAKARTA - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) hadir untuk mengawal penanganan kasus…