POLITIK

Irma Chaniago Apresiasi Pertumbuhan Sektor Pertanian di Kuartal 1 2021

MONITOR, Jakarta – Politisi Nasdem, Irma Suryani Chaniago mengapresiasi pertumbuhan sektor pertanian pada kuartal 1 2021. Menurutnya, pertumbuhan itu merupakan modal dasar, sekaligus modal utama dalam membangkitkan sektor lainnya menuju perbaikan ekonomi nasional.

“Artinya sektor pertanian menurut saya penyumbang kestabilan ekonomi terutama dalam hal kesejahteraan buruh tani. Apalagi 30 persen pekerja di Indonesia bekerja di sektor pertanian,” ujar Irma, Kamis, 6 Mei 2021.

Terkait hal ini, Irma menilai sosok Syahrul (Syahrul Yasin Limpo) sebagai Menteri Pertanian terbukti mampu membawa pertanian Indonesia ke arah yang jauh lebih baik.

“Saya mau bilang bravo kementan, bravo Syahrul Yasin Limpo. Kalian mampu membawa sektor pertanian tetap berada di jalur positif,” katanya.

Sektor pertanian pada kuartal 1 2021 mengalami pertumbuhan positif sebesar 2,95 persen, dimana subsektor tanaman pangan menyumbang 10,32 persen atau naik 2 digit dari perkembangan angka sebelumnya. Begitupum dengan subsektor hortikultura yang tumbuh sebesar 3,02 persen dan peternakan 2,48 persen.

Menurut Irma, Kementan juga dinilai berhasil karena selama puasa dan menjelang lebaran mendatang mampu menstabilkan harga bahan pokok, sehingga masyarakat tetap khusyuk dalam menjalan ibadahnya.

“Saya menilai Kementan mampu menjaga kestabilan harga pasar bahan pokok sekaligus mampu menjaga ketahanan pangan secara nasional,” tutupnya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Indef Ahmad Tauhid juga mengatakan bahwa sektor pertanian masih akan tumbuh positif, terutama saat pandemi Covid 19 berlangsung. Menurutnya, pertanain adalah sektor andalan yang harus dijaga bersama untuk perbaikan dan pertumbuan ekonomi nasional.

Recent Posts

Paus Fransiskus Wafat, Menag: Jasa dan Persahabatan Beliau Tak Bisa Kita Lupakan!

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik…

37 menit yang lalu

Ramai Prajurit Masuk Kampus, DPR: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia…

1 jam yang lalu

Macet Horor di Tanjung Priok, Sinergi Kawal BUMN: Kurang Tepat Jika Hanya Salahkan Pelindo

MONITOR, Jakarta - Koordinator Perkumpulan Sinergi Kawal BUMN, Arief Rachman angkat bicara terkait kemacetan parah…

2 jam yang lalu

Ikuti Forum Kelompok Parlemen Bela Palestina, Langkah Puan Dinilai Seiring dengan Diplomasi Prabowo

MONITOR, Jakarta - Keikutsertaan Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang…

3 jam yang lalu

Terjadi Aksi Pembakaran Mobil Polisi di Depok, DPR Pertanyakan Satgas Antipremanisme Bentukan Dedi Mulyadi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah mempertanyakan perkembangan Satuan Tugas (Satgas) Antipremanisme…

4 jam yang lalu

Peringatan Hari Kartini, Puan Ajak Perempuan RI untuk Punya Mimpi Besar dan Berani Bersuara

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan ucapan selamat Hari Kartini kepada seluruh…

4 jam yang lalu