KEAGAMAAN

Ramadhan 1442 H, GP NasDem Santuni Anak Yatim

MONITOR, Jakarta – DPP Garda Pemuda NasDem menggelar santunan anak yatim dalam rangka giat Ramadan yang bertajuk Peran Spiritual Pemuda, Bekasi, Sabtu (24/04/2021).

Ketua Bidang Agama dan Kebhinekaan DPP Garda Pemuda NasDem, Chepy Aprianto mengatakan selama bulan suci Ramadan tahun ini, Garda Pemuda NasDem melakukan beberapa kegiatan antara lain webinar pendidikan politik bagi pemuda, sebar sembako, bakti sosial dan santunan terhadap anak yatim.

“Santunan kepada anak yatim ini merupakan bentuk kepedulian Garda Pemuda NasDem yang rutin dilakukan setiap bulan suci Ramadan dan mudah-mudahan akan tetap istiqomah berbagi dengan anak-anak yatim”, sambutnya.

Hadir juga dalam acara Rian Firmansyah, Ketua DPW Garda Pemuda NasDem yang sekaligus juga menjabat sebagai Anggota DPR RI Komisi X Fraksi Partai NasDem.

Dalam sambutannya Rian menyampaikan bahwa anak-anak yatim yang hari ini berkumpul bersama adalah putra-putri bangsa yang kelak juga akan berperan dalam membangun bangsa ini. Sehingga kita perlu memberikan suport kepada mereka untuk mewujudkan apa yang menjadi harapan dan cita-cita mereka.

Selain memberikan santunan kepada yatim piatu Garda Pemuda NasDem juga memberikan buku bahan bacaan, agar mereka dapat belajar dengan maksimal di tengah pandemi seperti sekarang ini.

Selain itu, Ahmad Kaelani selaku Wasekjen DPP Garda Pemuda NasDem dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita semua adalah orang tua bagi mereka, mereka adalah titipan untuk kita rawat, kita suport, karena harta dan nikmat Tuhan yang kita miliki hari ini ada hak mereka juga.

Acara ditutup dengan tausiah yang disampaikan oleh Ust. Heru, S.Pd. dan dilanjutkan dengan buka puasa bersama.

Recent Posts

Dana Bergulir Tingkatkan Usaha Anggota Koperasi di Majalengka

MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…

1 jam yang lalu

Menteri Yandri Kaget Lihat Jalan Kabupaten Serang Rusak Parah, Respon Menteri PU Cepat

MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…

2 jam yang lalu

Kementerian Imipas Kirim Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi

MONITOR, Jakarta – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kementerian Imipas) menyerahkan bantuan untuk pengungsi erupsi Gunung Lewotobi di Lembata, Nusa Tenggara…

3 jam yang lalu

DPR Minta Negara Global Patuhi Pengadilan Internasional yang Keluarkan Surat Penangkapan PM Israel

MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…

4 jam yang lalu

HGN 2024, Prof Rokhmin Beri Apresiasi Para Pahlawan Tanda Jasa

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…

4 jam yang lalu

Pemuda Muhammadiyah Dorong Penguatan Perlindungan Hukum bagi Pekerja Migran Melalui Revisi UU Perlindungan PMI

MONITOR, Jakarta - Perlindungan hukum bagi pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi perhatian penting di tengah…

5 jam yang lalu