Wali Kota Depok, Mohammad Idris
MONITOR, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris mengatakan, peringatan Hari Kartini setiap 21 April menjadi momentum spesial bagi masyarakat Indonesia khususnya Kota Depok. Menurutnya, sosok Raden Ajeng (RA) Kartini tetap harus menjadi teladan bagi perempuan di era milenial.
“Kartini masih sangat relevan untuk diteladani oleh para perempuan era sekarang. Dalam perannya menjadi sosok Srikandi bagi bangsa ini yang mampu bersaing dalam bidang yang dikuasai laki-laki. Tegas dan berani, mandiri mau belajar yakni sosok yang kuat tapi juga lembut, mandiri tapi juga menghargai,” kata Mohammad Idris di Balai Kota, dalam memperingati Hari Kartini, Jumat (23/04).
Dikatakannya, Kota Depok saat ini masih mengalami pandemi Covid-19 maka tidak ada perayaan khusus pada peringatan Hari Kartini tahun 2021. Meski demikian, sambungnya, peringatan Hari Kartini yang jatuh pada setiap 21 April tetap harus dimaknai.
Dirinya menjelaskan, Kartini adalah perempuan yang mampu menjadi sosok pembebas kaumnya dari penjajahan. Pergerakan Kartini telah menjadi tolak ukur perjuangan bangsa.
“Di masa kini perjuangan melawan penjajahan bukan dengan membawa senjata. Sebab di era ini perempuan harus turut serta melawan penjajahan ideologi bangsa, melawan perusakan martabat perempuan, ketidakberdayaan, bahkan kemiskinan,” pungkasnya.
MONITOR, Makassar — Pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama menegaskan pentingnya transformasi tata kelola pesantren…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian menegaskan arah kebijakan baru dalam peningkatan daya saing industri nasional…
MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI dari Koramil 01/Batangtoru, Kodim 0212/Tapsel bertindak cepat dalam membantu warga…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia hari ini resmi melaksanakan pelantikan pejabat…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Alex Indra Lukman menyoroti rendahnya realisasi…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah RI melantik sejumlah pejabat struktural sebagai bagian dari…