PERISTIWA

Waduh, Seorang Warga Depok Ditemukan Meninggal di Kali

MONITOR, Depok – Sofyan (48), warga Rawa Denok, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, yang hilang selama dua hari saat mancing di Kali Pesanggrahan, Sawangan, ditemukan meninggal dunia.

Jasad Sofyan ditemukan di Kali Pesanggrahan di wilayah Kelurahan Meruyung, Kecamatan Pancoran Mas, Kamis (22/04) sekira pukul 10.40.

“Sudah ketemu di wilayah Meruyung. Ia, itu jasad yang hilang dua hari lalu saat mancing,” kata Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Dinas Damkar Depok, Denny Romulo Hutauruk saat dikonfirmasi, Kamis (22/04).

“Dugaan sementara ia jatuh saat mancing, karena punya penyakit epilepsi. Sudah ditangani oleh petugas (kepolisian),” pungkasnya.

Untuk diketahui, Sofyan dilaporkan hilang saat sedang memancing di Kali Pesanggrahan, di wilayah Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan pada Selasa, 20 April 2021. Diduga, ia jatuh dan tenggelam di kali tersebut.

Informasi yang diperoleh, awalnya korban pamit berangkat mancing sekira pukul 08:00 WIB. Namun hingga sekira pukul 20:00 WIB, ia belum juga pulang.

Kemudian, bersama warga, keluarga korban pun mencari Sofyan ke lokasi dimana ia sering mancing dan hanya didapati alat pancingnya.

Atas petunjuk itu, warga curiga korban jatuh ke dalam kali, yang akhirnya ditemukan telah meninggal dunia di Kali Pesanggrahan di wilayah Kelurahan Meruyung.

Recent Posts

DPR Desak KPK Usut Tuntas Skandal Korupsi Kuota Haji 2024

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI, Maman Imanul Haq, merespons tegas penetapan mantan…

31 menit yang lalu

Jelang Ramadan, Kemenag Percepat Pemulihan Layanan Keagamaan di Aceh

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama mengawal pemulihan layanan…

3 jam yang lalu

Menteri UMKM: Sinergi Lintas Sektor Jadi Kunci Sehatnya Ekosistem Digital

MONITOR, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan pentingnya kolaborasi…

4 jam yang lalu

Defisit APBN 2025 Capai 2,92 Persen, Puan: Pelaksanaan 2026 Harus Lebih Disiplin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan DPR akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap…

6 jam yang lalu

Menag Usul Tambah Kuota Beasiswa Kemenag di Rapat Dewan Penyantun LPDP

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama menyampaikan tiga usulan dalam Rapat Dewan Penyantun Lembaga Pengelola Dana…

8 jam yang lalu

Nyaris Sempurna, Layanan Kementerian Pertanian Kembali Dipuji KemenPAN RB

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pertanian kembali menorehkan capaian positif dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Dalam Penilaian…

9 jam yang lalu