Kamis, 2 Mei, 2024

Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang Kontak di Perairan Bali

MONITOR, Jakarta – Kapal selam KRI Nanggala-402 dikabarkan hilang kontak di perairan Bali bagian utara, Rabu (21/4) dini hari dan hingga kini masih dalam proses pencarian.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto membenarkan kapal selam KRI Nanggala-402 hilang kontak di Selat Bali. Peristiwa itu terjadi saat kapal menggelar latihan.

Hadi menyebut saat ini tim tengah melakukan pencarian terhadap kapal selam tersebut.

Hadi tidak merinci tim apa saja yang diturunkan untuk mencari keberadaan kapal selam tersebut. Ia memastikan mengerahkan seluruh kapal yang memiliki kemampuan pencarian di bawah air.

- Advertisement -

“Seluruh kapal yang punya kemampuan pencarian bawah air,” ucap Hadi.

Hadi juga akan meninjau langsung proses pencarian pada Kamis (22/4).

Sebagai informasi, KRI Nanggala-402 adalah salah satu kapal selam yang dioperasikan oleh TNI AL. Kapal ini merupakan kapal selam buatan Jerman pada 1979 lalu.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER