Sabtu, 20 April, 2024

500 Seniman Divaksin, Sandi: Kita Bersyukur Covid-19 Berhasil Ditekan

MONITOR, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, pagi ini mendampingi Presiden Joko Widodo memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi para seniman, musisi, budayawan dan pelaku seni lainnya di Jakarta dan wilayah sekitarnya.

Agenda vaksinasi yang menyasar sebanyak 500 pekerja seni dan budaya ini digelar di Gedung Galeri Nasional Jakarta.

Sandi, demikian sapaan Menpar, menyatakan bahwa kasus Covid-19 sudah berhasil ditekan oleh pemerinatah. Kendati demikian, Sandi mengingatkan agar sejumlah elemen tidak lantas lengah dengan pencapaian itu.

“Kita patut bersyukur bahwa angka penularan covid-19 berhasil ditekan. Namun, kita tidak boleh lengah, tetap waspada, selalu utamakan keselamatan, dan jaga protokol kesehatan demi kelancaran aktivitas ekonomi dan terbukanya lapangan kerja,” ujar Sandiaga Uno di lokasi, Senin (19/4/2021).

- Advertisement -

“Semoga kita dapat segera melewati pandemi ini,” imbuhnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER