PARLEMEN

Zulkifli Hasan: Masa Jabatan Presiden Tak Perlu Lagi Dibahas

MONITOR, Jakarta – Presiden Joko Widodo telah menegaskan dirinya tidak akan menambah masa jabatan sebagai Presiden RI, dimana sebelumnya mencuat wacana perpanjangan masa jabatan presiden selama tiga periode.

Terkait wacana ini, mantan Ketua MPR RI Zulkifli Hasan membenarkan saat dirinya memimpin parlemen MPR periode 2014-2019 lalu, salah satu rekomendasi yang dikeluarkan adalah mengenai perlunya amandemen terbatas.

Zulhas, demikian sapaannya, menyatakan saat itu semua pimpinan fraksi sepakat mengenai pentingnya haluan negara, untuk memandu Indonesia 50-100 tahun mendatang.

“Akan tetapi tidak pernah ada usulan maupun pembahasan mengenai masa jabatan presiden,” kata Zulhas dalam keterangannya, Selasa (16/3/2021).

Bagi Zulhas, polemik mengenai penambahan masa jabatan presiden tidak perlu lagi dibahas dan diperdebatkan. Menurut Ketua Umum PAN ini, masa jabatan bagi presiden selama dua periode sudah sangat baik bagi demokrasi Indonesia.

“Mengenai polemik ini, pendapat saya pun tidak perlu dibahas dan dipersoalkan lagi mengenai periodisasi dan masa jabatan presiden,” kata Zulhas.

“Dua periode dengan masa jabatan yang ada saat ini sudah sangat baik untuk negara kita, sudah sesuai prinsip-prinsip demokrasi,” tandasnya lagi.

Recent Posts

Transformasi Prajurit TNI, Mahir Bahasa Asing dan Andal Kuasai Alutsista

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka mendukung transformasi profesionalisme prajurit, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto…

37 menit yang lalu

Menteri Maman Tegaskan Sertifikasi dan Standar Mutu Jadi Kunci Daya Saing UMKM Kuliner

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan bahwa sertifikasi…

3 jam yang lalu

Andreas Ungkap DPR Rekomendasikan TPGF Demi Beri Keadilan Bagi Eks Pemain Sirkus OCI

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi XIII DPR Andreas Hugo Pareira menanggapi laporan Kementerian Hak…

4 jam yang lalu

LPDB Salurkan Pembiayaan, Wamenkop Dorong Koperasi Kopi Jadi Motor Ekonomi Desa

MONITOR, Bandung - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyalurkan pembiayaan dana bergulir kepada Koperasi Produsen…

5 jam yang lalu

Rakor Protas, Menteri Agama Ajak Jajaran Pendidikan Islam Maknai Ekoteologi dan Cinta Dalam Lahirkan Program

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar agenda Rapat Koordinasi…

5 jam yang lalu

Rusuh Napi di Musi Rawas, Ketua Komisi DPR Tekankan Pentingnya Reformasi Tata Kelola Lapas

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi XIII DPR RI, Willy Aditya menyoroti kerusuhan yang terjadi di…

5 jam yang lalu