PENDIDIKAN

Nadiem Sebut Agama Hal Paling Esensial dalam Dunia Pendidikan

MONITOR, Jakarta – Usai meluruskan kabar tentang isu penghapusan frasa agama dalam Peta Jalan Pendidikan Indonesia 2020-2035, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim berjanji akan merevisi draft tersebut.

Bahkan, Menteri lulusan Harvard University ini memastikan frasa agama akan dimasukkan kembali dalam revisi draft Peta Jalan Pendidikan selanjutnya. Hal itu untuk memperkuat tujuan dari Peta Jalan Pendidikan dibuat.

“Kami akan pastikan bahwa kata ini akan termuat pada revisi Peta Jalan Pendidikan selanjutnya,” kata Nadiem Makarim.

Menurut Nadiem, mata pelajaran agama sangat penting dan menjadi hal paling esensial dalam pendidikan anak bangsa negeri ini. Untuk itu, ia menekankan tidak ada penghapusan mata pelajaran agama dalam Peta Jalan Pendidikan.

“Agama bukan hanya hal yang sangat penting, namun hal esensial bagi pendidikan bangsa kita,” tandas mantan CEO GOJEK Indonesia ini.

Recent Posts

Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia, PP PERSIS: Situasi Dilematis!

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP PERSIS) turut merespon rencana Presiden Republik Indonesia,…

39 menit yang lalu

Pangkoopsud II Sambut Kehadiran Panglima TNI dan Kasad di Lanud Iswahjudi

MONITOR, Madiun - Panglima Komando Operasi Udara II (Pangkoopsud II) Marsda TNI Deni Hasoloan S.,…

3 jam yang lalu

Permenperin 13 Tahun 2025 Diterbitkan, Industri Wajib Lapor Data Secara Berkala

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian telah menerbitkan Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) Nomor 13 Tahun 2025…

10 jam yang lalu

Komisi IV DPR Wanti-Wanti Kebijakan Kuota Impor, Salah Sistem Bisa Ancam Petani dan Ketahanan Pangan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan memberikan sejumlah catatan terkait gagasan…

13 jam yang lalu

Puan Minta Aparat Pastikan Keselamatan Warga, Akhiri Kekerasan di Papua

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas penyerangan kelompok kriminal bersenjata…

13 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Nilai Fatwa Jihad Lawan Israel Berpotensi Menggerakkan Radikalisme

MONITOR, Jakarta - Guru besar ilmu Fiqih Siyasah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Khamami Zada menilai…

14 jam yang lalu