MONITOR, Jakarta – Presiden Joko Widodo menyatakan pelayanan publik adalah wajah konkret kehadiran negara dalam kehidupan masyarakat sehari-hari. Semua urusan penyelenggaraan pelayanan publik oleh pemerintah pusat dan daerah, BUMN, badan swasta, dan perseorangan, mendapat pengawasan dari Ombudsman Republik Indonesia.
“Input, kritik, dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat dan pengawasan dari Ombudsman RI kita perlukan agar pelayanan publik di negara kita semakin berkualitas,” kata Jokowi, belum lama ini.
Dalam situasi pandemi ini, Jokowi mengaku telah memaksa penyelenggara pelayanan publik untuk cepat bertransformasi.
Menurutnya, pelayanan kepada masyarakat harus didasari kesadaran yang sama bahwa seluruh pihak kini bekerja dalam situasi krisis yang membutuhkan cara-cara tidak biasa, inovasi, juga terobosan terbaru.
“Kita punya kerja besar untuk mengubah model pelayanan birokrasi yang selama ini kaku, terjebak pada hal yang bersifat prosedural dan administratif, menjadi pelayanan publik yang cepat, inovatif, dan berorientasi pada hasil,” tutur Jokowi.
MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…
MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…
MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…
MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…
MONITOR, Pasuruan - Komisi IV DPR RI menyoroti permasalahan sektor persusuan nasional dalam kunjungan kerja…