Jumat, 29 Maret, 2024

IGPW Apresiasi PSSI Gulirkan Kembali Kompetisi Sepak Bola

MONITOR, Jakarta – Direktur Indonesia Government and Parliament Watch (IGPW), M. Huda Prayoga, mengapresiasi dan mendukung langkah PSSI dalam mewujudkan kompetisi sepak bola profesional tanah air kembali bergulir setelah dihentikan sejak pertengahan Maret 2020.

“Berbagai upaya dan langkah serius Ketua Umum PSSI dan jajaran bersama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dalam menyelenggarakan kembali kompetisi sepak bola layak diapresiasi. Tentunya, kita harus berikan support,” kata Huda dalam keterangannya, Jumat (5/2/2021).

Huda mengatakan, kompetisi sepak bola telah dinanti bukan hanya oleh pemain, pelatih, dan ofisial, melainkan juga para suporter dan penggemar olahraga kulit bundar itu.

“Karena, tak bisa dipungkiri bahwa sepak bola adalah salah satu cabang olahraga yang memiliki paling banyak penggemar di tanah air dan bisa dikatakan sebagai faktor permersatu masyarakat,” jelas Huda.

- Advertisement -

Lebih lanjut, Huda meyakini, PSSI dan PT LIB bakal menjalankan kompetisi dengan protokol kesehatan yang ketat sesuai dengan syarat utama untuk mendapatkan izin dari kepolisian.

“Kunjungan Ketua Umum PSSI ke PT LIB Kamis kemarin yang juga membahas tentang protokol kesehatan, menunjukkan komitmen tinggi mereka bahwa kompetisi akan dilaksanakan dengan protokol yang ketat,” tutup Huda.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengucapkan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo atas dukungannya buat penyelenggaraan Shopee Liga 1. Kepolisian melalui Baintelkam Polri Kombes Pol Budi Sajidin pada, Rabu (3/2/2021), mengungkapkan, Polri memberikan lampu hijau buat kompetisi.

Usaha PSSI dan PT LIB untuk mendapatkan izin kompetisi akhirnya mulai membuahkan hasil. Jika tak ada halangan, kompetisi musim 2021 bisa bergulir pada pertengahan tahun nanti.

“Alhamdulillah, kami berterima kasih kepada Pak Kapolri Pak Listyo Sigit dan Pak Presiden (Joko Widodo) yang bisa mendengar jeritan dari dunia sepak bola. Baik itu pemain, pelatih, ofisial dan semua perangkat yang ada di sepak bola,” kata Iriawan di Kantor PT LIB, Kamis (4/2/2021).

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER