MEGAPOLITAN

Tembus 25.701, Kasus Covid-19 di Depok kembali Pecahkan Rekor

MONITOR, Depok – Kasus harian konfirmasi (positif) Covid-19 di Kota Depok kembali pecahkan rekor pada Rabu (27/01/2021). Sebelumnya, rekor tertinggi kasus Covid-19 harian di Depok tercatat di angka 461 orang pada Minggu (27/12/2020).

Namun, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok melaporkan pada hari ini, Rabu (27/01/2021) sebanyak 516 warga Depok kembali dinyatakan terpapar Covid-19.

Dengan adanya penambahan 516 tersebut, maka jumlah kumulatif kasus positif Covid-19 di Kota Depok adalah sebanyak 25.701 kasus.

Selain konfirmasi positif, GTPPC juga mencatat, jumlah kasus sembuh dari Covid-19 di Depok juga terus mengalami peningkatan, dari sebelumnya 19.810 orang meningkat menjadi 20.259 orang, atau bertambah sebanyak 449 orang.

Kemudian, untuk jumlah orang yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Depok juga mengalami penambahan, dari sebelumnya 553 orang meningkat menjadi 558 orang, atau bertambah sebanyak 5 orang.

Adapun hingga saat ini jumlah warga Depok yang berstatus suspek aktif adalah sebanyak 916 orang, atau meningkat sebanyak 8 orang.

Sedangkan untuk jumlah warga Depok yang berstatus kontak erat aktif adalah sebanyak 2.726 orang, atau meningkat sebanyak 173 orang.

Recent Posts

Merintis Destinasi Pariwisata Berkelanjutan, Dua Pengusaha Berkolaborasi

MONITOR, Jakarta – Visi pengembangan pariwisata berkelanjutan yang mengangkat nilai-nilai lokal Indonesia menjadi perhatian besar…

3 jam yang lalu

Berangkatkan Mahasiswa ke Tiga Negara, UIN Jember Rilis Overseas Student Mobility Program

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

4 jam yang lalu

Pasukan TNI Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Alexsander Parapak Korban Penembakan OPM

MONITOR, Timika - Pasca Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI Polri merebut Distrik Homeyo, Kabupaten Intan…

5 jam yang lalu

Dialog Bareng KAHMI dan ICMI, Prof Rokhmin: Negara ini Sakit Sebenarnya

MONITOR, Cirebon - Berbagai tantangan dan persoalan yang dialami bangsa Indonesia dinilai kian mengkhawatirkan dari…

5 jam yang lalu

Percepatan Tanam, Kementan Tinjau Tanaman Padi Organik di Magelang

MONITOR, Magelang - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi terus berkeliling ke berbagai…

6 jam yang lalu

Perkuat Cybersecurity Indonesia, Telkom bersama F5 Kokohkan Kemitraan Strategis

MONITOR, Jakarta - Menjawab kebutuhan terhadap layanan keamanan digital yang terus meningkat di Indonesia, PT…

6 jam yang lalu