HUKUM

Komnas HAM Desak Polisi Segera Proses Ambroncius Nababan

MONITOR, Jakarta – Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mendesak kepolisian untuk segera memproses Ketua Pro Jokowi-Ma’ruf Amin (Projamin), Ambroncius Nababan, terkait kasus rasisme terhadap Tokoh Papua Natalius Pigai.

“Saya mau tegaskan bahwa polisi harus memproses pelaku perbuatan rasis tersebut secara hukum,” ungkap Komisioner Komnas HAM, Amiruddin Al Rahab, kepada wartawan, Jakarta, Selasa (27/1/2021).

Amiruddin menilai bahwa apa yang dilakukan oleh Ambroncius Nababan itu bertentangan dengan hukum, terutama Undang-Undang (UU) Nomor 40 Tahun 2008 tentang Penghapusan Tindakan Diskriminasi atas Ras dan Etnis.

Maka dari itu, menurut Amiruddin, Ambroncius Nababan pun bisa dipidana.

“Perilaku yang menunjukan sikap rasialis adalah perilaku yang sangat bertentangan dengan norma-norma HAM. Oleh karena itu, perilaku rasis merendahkan harkat dan martabat manusia,” ujarnya.

Amiruddin mengatakan, perbuatan Ambroncius Nababan yang menunjukkan sikap merendahkan seseorang dengan bernada rasis kepada Natalius Pigai adalah perbuatan yang tidak patut.

“Pihak Polri memiliki kewajiban untuk menindak Ambroncius Nababan secara hukum. Tindakan itu diperlukan agar  orang-orang yang telah dan akan berperilaku rasis di Republik Indonesia bisa dihentikan,” katanya.

Amiruddin menambahkan, dengan adanya UU Nomor 40 Tahun 2008 tentang Penghapusan Tindakan Diskriminasi Ras dan Etnis, sudah seharusnya Indonesia tidak memberikan ruang pada perilaku rasis.

Seperti diketahui, Ketua Projamin Ambroncius Nababan sebelumnya mengunggah foto Natalius Pigai yang disandingkan dengan seekor Gorila di akun media sosialnya.

Unggahan itupun mendapatkan kecaman dari sejumlah pihak. Bahkan sudah ada petisi yang meminta polisi untuk segera menangkap Ambroncius Nababan.

Recent Posts

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

2 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

3 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

6 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

6 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

8 jam yang lalu

Sekjen Kemenag: Izin Prodi S3 UIN Pekalongan Segera Terbit

MONITOR, Jakarta - Sekjen Kementerian Agama M Ali Ramdhani berbagi kabar gembira bagi keluarga besar…

10 jam yang lalu