BERITA

Percantik ‘Wajah’ Pasar Senen, Anies Ingin Tata Kembali Pusat Bisnis

MONITOR, Jakarta – Kawasan Pasar Senen merupakan salah satu hub potensial untuk dikembangkan sebagai Transit Oriented Development (TOD). Gubernur DKI Anies Baswedan pun mendukung sejumlah upaya untuk pembangunan fasilitas di kawasan ini.

Halte Senen misalnya. Halte tersebut direvitalisasi menjadi lebih lebar, dua JPO baru yang dilengkapi lift, memperbaiki alur kendaraan dengan mengutamakan pejalan kaki, pesepeda dan transportasi publik.

Saat ini, Pemerintah Provinsi DKI pun melanjutkan penataan jalur pedestrian dari koridor Kramat Raya, dilengkapi bus stop dan signage baru.

“Penataan terintegrasi kawasan Stasiun Senen. Jalur hijau dan taman-taman dipercantik, penerangan jalan ditambah,” kata Anies Baswedan, Sabtu (23/1/2021).

Untuk saat ini, Anies menjelaskan sedang berlangsung pembangunan Pasar Senen Jaya Blok I dan II, yang akan terhubung langsung dengan Halte TransJakarta.

“Ketika tuntas akan makin memperindah wajah baru Senen dan mengembalikan kejayaan Kawasan Pasar Senen sebagai pusat bisnis dan wisata belanja,” tuturnya.

Recent Posts

Berbondong-bondong, 199 Warga Penggarap Lahan UIII Terima Santunan

MONITOR, Depok- Sebanyak 199 warga dari 278 bidang lahan atas nama Kementerian Agama berkumpul untuk…

2 jam yang lalu

Haji 2024, Ada 554 Kloter Jemaah dengan Tiga Bandara Layani Fasttrack

MONITOR, Jakarta - Pada penyelengaraan ibadah haji 1445 H/2024 M, Indonesia akan memberangkatkan 241.000 jemaah.…

3 jam yang lalu

Lantik PAW Anggota MPR, Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengingatkan…

3 jam yang lalu

Gelar Temu Bisnis, Kemenperin Jodohkan IKM Pangan dan Furnitur dengan Ritel

MONITOR, Jakarta - Upaya Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong kemandirian Industri Kecil Menengah (IKM) salah satunya…

5 jam yang lalu

DPR Dukung Satgas Pemberantasan Judi Online Libatkan Kementerian dan Lembaga

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI mengapresiasi rencana Presiden Jokowi yang akan membentuk Satuan…

8 jam yang lalu

Sinergi dengan USAID, Pertamina Tingkatkan Komitmen Keberlanjutan

MONITOR, Jakarta - Pertamina dan United States Agency for International Development (USAID), melalui program Sustainable Energy for…

9 jam yang lalu