Presiden Joko Widodo meninjau lokasi banjir di Kalimantan Selatan
MONITOR, Banjarbaru – Sejumlah titik lokasi banjir di Kalimantan Selatan terpantau sangat memprihatinkan. Kondisi ini disaksikan langsung Kepala Negara, Presiden Joko Widodo, saat meninjau lokasi bencana pada Senin, 18 Januari 2021 kemarin.
Jokowi melihat sejumlah akses sarana penghubung mobilisasi warga, seperti jembatan rusak. Bahkan, kondisi mengenaskan lainnya yakni puluhan ribu warga terpaksa mengungsi.
“Saya sudah melihat langsung dampak banjir di sejumlah tempat di Kalsel. Sejumlah sarana penghubung rusak, salah satunya Jembatan Mataraman di Kab. Banjar yang runtuh,” tutur Jokowi, dalam kunjungannya.
“Dukacita yang dalam atas korban yang meninggal dalam musibah banjir ini,” imbuhnya.
Melihat akses infrastruktur rusak akibat banjir, Jokowi mengaku akan menginstruksikan menterinya untuk segera memperbaiki kondisi jembatan yang rusak parah.
“Saya telah memerintahkan kepada Menteri PUPR untuk memperbaiki beberapa jembatan yang runtuh dalam beberapa hari ini,” kata Jokowi.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian telah menerbitkan Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) Nomor 13 Tahun 2025…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan memberikan sejumlah catatan terkait gagasan…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas penyerangan kelompok kriminal bersenjata…
MONITOR, Jakarta - Guru besar ilmu Fiqih Siyasah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Khamami Zada menilai…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam secara resmi menggelar…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. hari ini secara resmi menutup operasi Satuan…