NASIONAL

Kolaborasi Dua Kapal Perang Evakuasi Turbin Sriwijaya Air SJ 182

MONITOR, Jakarta – Kapal perang Republik Indonesia (KRI) Rigel berhasil mengangkat turbin pesawat Sriwijaya Air SJ 182 setelah sebelumnya ditemukan oleh KRI Cucut 886.

Proses pencarian potongan pesawat hingga korban Sriwijaya Air SJ 182 masih dilakukan di sekitar perairan Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, tepatnya di kawasan Pulau Lancang dan Pulau Laki.

Hasil temuan turbin pesawat yang didapatkan pada Minggu (10/1/2021) sekitar pukul 22.20 WIB oleh KRI Cucut 886 itu kemudian diserahkan dan dievakuasi oleh KRI Rigel. Penemuan turbin itu bersamaan dengan puing-puing lainnya dari bagian pesawat Sriwijaya Air SJ182.

Seperti dikutip dari Antara, puing-puing tersebut merupakan bagian dari mesin pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

Penurunan puing-puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 ke posko di Jakarta International Container Terminal (JICT) Tanjung Priok menggunakan pengait dan alat berat.

Terlihat bagian pesawat cukup besar dengan bentuk bulat dan tampak beberapa sisi bagiannya telah hancur. Namun meski ada bagian yang telah hancur, terlihat kondisinya masih cukup baik dan mudah untuk dikenali.

Kemudian hasil temuan KRI Cucut 886 termasuk puing-puing bagian pesawat lainya akan diserahkan ke Basarnas untuk ditindaklanjuti.

Kemudian Basarnas sendiri nantinya akan memberikan hasil penemuan tersebut kepada Komite Nasional Keselataman Transportasi (KNKT) untuk dijadikan bahan penyelidikan penyebab jatuhnya pesawat dengan rute Jakarta-Pontianak itu.

Recent Posts

Mahfuz Sidik Prediksi Rentetan Peristiwa Tak Terduga di Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Mahfuz Sidik Indonesia mengatakan, pemerintah Indonesia…

29 menit yang lalu

HAB-80 Kemenag di Ciamis, Doakan Indonesia Damai dan Maju

MONITOR, Jakarta - Jelang Pukul 19.00 Stadion Galuh Ciamis sudah mulai ramai. Masyarakat berpakaian gamis…

5 jam yang lalu

Wajah Baru Pelatihan Petugas Haji 2026, Disiplin dan Profesional

MONITOR, Jakarta - Pelatihan dan Pendidikan (Diklat) Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Tahun…

6 jam yang lalu

Kemenag Cairkan BSU 2025 untuk 211 Ribu Guru Madrasah Non ASN

MONITOR, Jakarta - Kabar baik datang dari Kementerian Agama di awal 2026. Bantuan Subsidi Upah…

10 jam yang lalu

Adik Jadi Tersangka KPK, Ketum PBNU Pastikan Tak Intervensi Kasus Haji

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Eks Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil…

23 jam yang lalu

Gus Yaqut Tersangka Kasus Kuota Haji, Kuasa Hukum: Kami Hormati Proses Hukum di KPK

MONITOR, Jakarta - Penasihat hukum mantan Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut), angkat…

24 jam yang lalu