HUKUM

Abu Bakar Ba’asyir Besok Bebas, Abdul Muti: Tak Perlu Curiga Berlebihan

MONITOR, Jakarta – Pada pekan ini, Ustadz Abu Bakar Baasyir bakal bebas kembali setelah menjalani hukuman selama 15 tahun. Kementerian Hukum dan HAM menyebut terpidana kasus terorisme itu akan bebas murni pada Jumat, 8 Januari 2021 besok.

Kebebasan pendiri pondok pesantren Al Mukmin, Ngruki Sukoharjo itu, disambut baik oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Abdul Mu’ti.

“Setelah berpuluh tahun menjalani hukuman, mendekam di balik jeruji besi, Ustaz Abu Bakar Baasyir kini bebas kembali,” kata Abdul Mu’ti, Rabu (6/1/2021).

Mu’ti meminta agar semua kalangan tidak lagi mencurigai secara berlebihan gerak-gerik Abu Bakar Baasyir selepasnya dari balik jeruji sel nanti. Ia menyakini, Baasyir tidak akan merencanakan apapun di usianya yang kian menua.

“Di usia yang senja, sudah bukan masanya melakukan atau memimpin gerakan. Tak perlu curiga dan khawatir berlebihan. Semoga Ustadz Abu Bakar Baasyir senantiasa sehat wal afiat,” imbuh Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini.

Recent Posts

Panen Jagung Bersama Mentan di Sumbawa, Presiden Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

MONITOR, Sumbawa - Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang…

1 jam yang lalu

Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat Diresmikan Presiden Jokowi

MONITOR, NTB - Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki…

1 jam yang lalu

Universitas Moestopo Gelar RPL, Kuliah Kini Bisa Lebih Cepat Lulus

MONITOR, Jakarta - Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) siap menggelar program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), yang…

2 jam yang lalu

Presiden Jokowi Resmikan 5 Ruas Inpres Jalan Daerah Sepanjang 40,6 km di NTB

MONITOR, Jakarta - Presiden RI Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki…

2 jam yang lalu

Prof Rokhmin: Sudah Saatnya ICMI gaungkan Islam sebagai Pedoman Hidup

MONITOR, Jakarta - Cendekiawan Muslim, Prof. Dr. Ir. Rokhmin Dahuri MS menyatakan, kita bersyukur menjadi…

2 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Sebut Hardiknas Jadi Momentum Perbaikan Pendidikan Tinggi

MONITOR, Jakarta - Peringatan hari pendidikan nasional (Hardiknas) 2024 menjadi momentum untuk melakukan perbaikan di…

2 jam yang lalu