NASIONAL

Komnas HAM Temukan Proyektil dan Selongsong Peluru di KM 50 Tol Japek

MONITOR, Jakarta – Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Choirul Anam, mengungkapkan bahwa pihaknya menemukan sejumlah proyektil dan selongsong peluru di tempat tewasnya enam Anggota Front Pembela Islam (FPI) di KM 50 Tol Jakarta-Cikampek.

“Yang pertama proyektil jumlahnya tujuh, tapi satu kami tidak terlalu yakin. Jadi dari tujuh itu, kami satu tidak terlalu yakin. Jadi yang yakin enam, yang satu kita enggak yakin,” ungkapnya saat konferensi pers di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (28/12/2020).

Sementara terkait selongsong peluru, Choirul menjelaskan, dari empat selongsong yang ditemukan Komnas HAM, tiga diantaranya masih utuh.

“Yang kedua, (ditemukan) selongsong empat, tiga utuh, satunya kami duga itu adalah, apa namanya, bagian belakang, kaya bagian pelatuknya itu, tapi ini kita duga. Yang firm selongsongnya itu tiga. Jadi tiga ini bentuknya memang enggak berubah. Kalau yang satunya bentuknya ini,” ujarnya sambil menunjukkan bukti selongsong yang ditemukan.

Sedangkan satu selongsong lagi, menurut Choirul, pihaknya masih belum bisa memastikannya.

“Apakah ini betulan bagian dari selongsong itu?, kami belum bisa menilai. Makanya kami masukan di sini dengan catatan ini tidak terlalu firm,” katanya.

Choirul mengungkapkan, begitu pula dengan proyektil peluru. Menurut Choirul, pihaknya juga masih belum yakin terhadap satu proyektil peluru yang ditemukan.

“Yang proyektil tadi juga begitu, kalau yang lain modelnya begini, yang ini modelnya begini. Nah ini kita tidak terlalu firm, makanya kami catat satu yang tidak terlalu firm,” ungkapnya sambil menunjukkan proyektil tersebut.

Seperti diketahui, dalam menginvestigasi peristiwa tewasnya enam Anggota FPI di KM 50 Tol Jakarta-Cikampek tersebut, Komnas HAM telah memanggil dan memeriksa sejumlah pihak, diantaranya dari FPI, polisi yang bertugas saat kejadian, hingga ahli.

Recent Posts

Presiden: Mentan Amran Berhasil Capai Target Swasembada dalam Satu Tahun

MONITOR, Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memberikan apresiasi dan rasa bangga yang luar…

17 menit yang lalu

Panglima TNI Dampingi Prabowo dalam Penyerahan Uang Sitaan Hasil Korupsi Rp13,25 Triliun di Kejagung

MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto…

3 jam yang lalu

Kemenag Gelar Pesantren Award, Apresiasi untuk Lembaga Pendidikan Tertua dan Pejuang Tradisi

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar Malam Penghargaan Pesantren Award 2025 sebagai bagian dari rangkaian…

8 jam yang lalu

DPR Harap Prabowo Desak Trump Agar Tekan Israel Patuhi Gencatan Senjata dengan Palestina

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Sukamta mengecam tindakan Israel yang terus…

9 jam yang lalu

Kawal Kasus Kematian Timothy, Komisi X DPR Minta Kampus Investigasi Pihak yang Terlibat

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian merasa prihatin atas terulangnya kembali…

14 jam yang lalu

UIN Banten Dorong Mahasiswa Jadi Pelopor Moderasi Beragama untuk Perkuat Kesehatan Mental

MONITOR, Serang - Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin (SMH) Banten melalui Pusat Moderasi…

15 jam yang lalu