MONITOR, Jakarta – Jumlah kasus Covid-19 di Indonesia kini tak terdengar seramai dulu lagi. Jika dulu, hampir setiap hari publik disuguhkan dengan tren jumlah kasus Covid-19, kini justru tertutupi dengan kabar pemberitaan lainnya mulai dari kasus korupsi, gugatan pilkada hingga perkara cerai para selebriti.
Kendati demikian, Politikus Demokrat Jansen Sitindaon meyakini kasus Covid-19 semakin bertambah sekalipun datanya tidak disiarkan secara luas.
“Pengumuman Covid yang tiap hari di TV itu lakukan lagi saja, biar orang waspada,” kata Jansen Sitindaon, menyarankan, Minggu (20/12).
Jansen berharap, pemerintah melalui Gugus Tugasnya terdahulu bersedia untuk menginformasikan publik kembali terkait data-data penyebaran, kasus sembuh hingga kematian pasien Covid-19 di Indonesia. Hal itu dikatakan Jansen, agar masyarakat kembali waspada.
“Jadi Gugus Tugas, umumkan lagi saja soal Covid ini tiap hari seperti dulu. Kangen juga lihat wajah pak Yurianto. Biar masyarakat kembali aware takut waspada,” terang politikus asal Sumatera Utara ini.
“Begini saja belum tentu sadar, apalagi diam-diam gini. Belum lagi dipikiran rakyat sudah ada vaksin, tambah bebaslah. Padahal belum,” sambungnya.
MONITOR, Sidoarjo - Guru Besar Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB University, Prof Rokhmin Dahuri…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) siap berkolaborasi dengan Badan Gizi Nasional (BGN)…
MONITOR, Jakarta — Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) menyambut baik dan mendukung penuh kebijakan Presiden…
MONITOR, Jakarta - Dalam Peringatan Hari Bakti PU Ke-79 sekaligus mengantisipasi risiko banjir pada musim…
MONITOR, Jakarta - Pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan sungguh-sungguh membangun patriotisme kebangsaan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) siap berkolaborasi membangun…