MONITOR, Jakarta – Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia, mendorong percepatan proses pemulihan ekonomi nasional. Diantaranya, yakni sektor industri farmasi dan alat kesehatan, infrastruktur, pertambangan, dan energi.
Bahlil mengatakan, sektor tersebut memiliki nilai tambah yang sangat besar. Selain itu, ia teringat pesan Presiden Joko Widodo untuk terus mendorong para pelaku UMKM agar naik kelas.
“Saya selalu pegang pesan Bapak Presiden Jokowi agar selalu mendorong UMKM dan memberikan kesempatan kepada pelaku usahanya agar dapat naik kelas,” ucap Bahlil, dalam keterangannya, Selasa (15/12).
Ia pun mengimbau seluruh investor besar, baik itu Penanaman Modal Asing (PMA) maupun Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), agar bekerja sama dengan UMKM atau pengusaha nasional di daerah.
“Dengan adanya kerja sama ini tentu akan terciptanya pemerataan kesejahteraan masyarakat di daerah-daerah,” tandasnya.
MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…
MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…
MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…